Laporan Wartawan Grid.ID, Nesiana Yuko Argina
Grid.ID - Nikita Mirzani baru-baru ini dikejutkan dengan kedatangan mantan pacarnya semasa sekolah.
Hal itu terjadi saat Nikita Mirzani hadir sebagai bintang tamu di acara Pagi Pagi Pasti Happy yang tayang pada Rabu (22/5/2019).
Perempuan yang kerap disapa Niki itu terlihat cukup terkejut saat menyadari bahwa pria misterius yang dipertemukan dengannya adalah mantan kekasihnya.
Baca Juga: Terkena Dampak Ricuh Massa di Depan Kantor Bawaslu, Nikita Mirzani Kaget Jalanan Sepi
Pria yang diketahui bernama Uri tersebut rupanya pernah menjalin hubungan dengan Niki saat keduanya duduk di bangku SMA.
Sayangnya, hubungan keduanya terbilang singkat.
Niki dan Uri hanya menjalin hubungan selama dua minggu.
Rupanya hal itu dikarenakan sifat Niki yang mudah ilfeel.
Baca Juga: Mengaku Tak Pernah Pakai Bedak, Harga Outfit Nikita Mirzani Justru Bikin Lemes
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Nesiana Yuko Argina |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |