Laporan Wartawan Grid.ID, Asri Sulistyowati
Grid.ID - Konflik perebutan hak asuh anak antara Atalarik Syach dan Tsania Marwa hingga kini belum usai.
Seperti diketahui, setelah resmi bercerai pada 2017 lalu, Atalarik Syach mengasuh kedua anaknya dari Tsania Marwa.
Kedua anaknya kini tinggal di kediamannya di Bogor, Jawa Barat.
Baca Juga: Tuduh Tsania Marwa Tak Bisa Urus Anak, Atalarik Syach: Saya Tidak Punya Kepercayaan Pada Dia!
Dilansir Grid.ID dari tayangan Hallo Selebriti yang diunggah kanal YouTube Surya Citra Televisi (SCTV) pada Rabu (22/5/2019), pihak Atalarik Syach berpendapat hak asuh Syarif M. Fajri dan Aisyah Shabira tak harus jatuh pada Tsania Marwa.
Hal ini disebut Junaidi, kuasa hukum Atalarik, karena pihak Marwa tak memiliki tempat tinggal sendiri.
"Hak asuh anak itu tidak mutlak harus pada ibu, itu tergantung kembali pada hak anak," kata Junaidi.
Baca Juga: 2 Tahun Bungkam, Tsania Marwa Tuntut Harta Gono Gini Dari Atalarik Syach
"Kalau dalam Islam itu mencari maslahat atau hal semacam itu, maslahat lebih dari mana anak itu ketika diasuh oleh ibunya atau bapaknya."
"Kemaslahatan mana, kalau ibunya sendiri tidak punya tempat tinggal kayak Marwa misalnya."
"Dia kan dua tahun sudah keluar dari rumah tidak punya tempat tinggal sendiri numpang di orangtua."
Pak Tarno Derita Sakit Stroke, Istri Pertama Ngaku Ogah Jenguk Gegara Kelakuan Bini Muda: Pelakor Itu!
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Asri Sulistyowati |
Editor | : | Nindya Galuh Aprillia |