Grid.ID - Manfaat meditasi memang sudah tak terbantahkan lagi.
Buat kamu yang belum pernah melakukan meditasi kamu tidak perlu merasa terintimidasi.
Meditasi kelihatannya gampang namun ternyata itu sedikit sulit.
(BACA : Mau Liburan Kamu Lebih Menyenangkan? Ikuti Cara Ini, Dijamin Ketagihan )
Tapi dengan sedikit latihan kamu pasti bisa melakukannya.
Dilansir Grid.ID dari laman Popsugar.com menyebutkan segudang manfaat yang bisa didapat dari meditasi selama 5 menit saja.
Bagian terbaik dari meditasi adalah tidak perlu menghabiskan waktu berjam-jam untuk merasakan efeknya.
Cukup 5 menit saja, apalagi jika kamu lakukan itu di pagi hari.
Hal ini akan membantu kamu merasa bersemangat namun tetap tenang.
Ketenangan itu akan membantu kamu saat menghadapi tekanan apapun yang akan kamu hadapi sepanjang hari.
Meditasi akan membantu mengurangi stres, memberi kamu lebih banyak energi dan meningkatkan konsentrasi kamu.
Sebuah hasil penelitian menyebutkan orang dewasa yang bermeditasi akan menjadi lebih produktif di tempat kerja.
Tidak hanya itu, kamu juga akan semakin waspada, kualitas dan durasi tidur kamu akan semakin baik.
Gimana, tertarik untuk melakukannya?
(BACA : Tiga Tahun Absen Dari Acara Natal, Keluarga Tagih Sesuatu ke Bastian Steel )
Selamat mencoba. (*)
Viral Rumah Dijual Rp 27 Juta di Yogyakarta, Kondisinya Horor dan Bikin Merinding, Akan Dibeli Joko Anwar?
Penulis | : | Justina Nur Landhiani |
Editor | : | Justina Nur Landhiani |