Kabar adanya keluarga yang mencoret nama pemuda 22 tahun itu pertama kali diunggah di laman Twitter @DindaEstu (24/5/2019).
Coret KK bukanlah hoax teman-teman, it’s real ???????????? pic.twitter.com/AcK8XrpeFG
— Dinda Estu (@DindaEstu) 24 Mei 2019
Baca Juga: Buat yang Masih Lajang Coba Cek Kartu Keluarga Kamu, Informasi Ini Ada di dalamnya
"Coret KK bukanlah hoax teman-teman, it's real," tulis Dinda.
Dari unggahan foto tersebut, terlihat sebuah pernyatan yang mengatakan jika orang tua yang bernama Gunawan Wibiksana dan Lina Limandar memutuskan hubungan dengan anaknya.
Pemberitaan tersebut menyatakan sang anak yang berjenis kelamin laki-laki berinisial M tersebut tiga tahun lalu berada di Yogyakarta dan sekitarnya.
Baca Juga: Ternyata Mulan Jameela Dan Ahmad Dhani Belum Satu Kartu Keluarga
Orang tua M menyatakan jika pihaknya tidak lagi ada hubungan keluarga dan enggan bertanggung jawab atas akibat dan perbuatan sang anak.
Bahkan, pernyataan tersebut tampaknya serius dilakukan oleh orang tua karena adanya penegasan di akhir pernyataan.
"Demikian pemberitahuan ini kami buat dengan sungguh-sungguh, untuk menjadi maklum bagi keluarga, handai tolan, dan masyarakat yang berhubungan dengan yang bersangkutan," tulis Gunawan Wibiksana dan Lina Limandar.
Baca Juga: Sederhana dan Tak Pernah Direnovasi, Intip Rumah Masa Kecil Ria Ricis di Batam!
Pernyataan tersebut tampaknya dibuat di Batam sejak 20 Mei 2019 silam.
Viral, Pernikahan Ini Sajikan Menu Mie Instan untuk Undangan yang Datang padahal Tajir, Tamu: Kami Juga Bawa Bekal Sendiri
Source | : | Instagram,Twitter |
Penulis | : | Novita Desy Prasetyowati |
Editor | : | Novita Desy Prasetyowati |