Laporan Wartawan Grid.ID, Rissa Indrasty
Grid.ID - Ashanty menikah dengan penyanyi Anang Hermansyah pada Mei 2012.
Hingga kini, pernikahan tersebut masih berjalan dengan sangat harmonis.
Melalui pernikahan tersebut, lahirlah buah cinta antara Ashanty dan Anang Hermansyah yaitu Arsy Addara Musicia Nurhermansyah alias Arsy dan Arsya Akbar Pemuda Hermansyah atau Arsya.
Baca Juga: Millen Cyrus Makin Terlihat Feminim dan Mirip Dirinya, Ashanty Ungkapkan Perasaan Sedihnya
Tingkah lucu Arsy pun erap menjadi sorotan.
Selain tingkahnya yang lucu, Arsy juga memiliki sifat yang alim.
Hal tersebut tampak di usianya yang masih balita, Arsy kerap kali mengutarakan keinginannya mengenakan hijab dan melantunkan lagu-lagu rohani.
Baca Juga: Terima Kolaborasi Project Youtube Bareng, Ashanty Beberkan Sifat Asli Lucinta Luna
Di bulan Ramadan ini, Ashanty mengungkapkan bahwa Arsy belum ikut menjalani ibadah puasa karena usianya yang masih balita.
Namun diungkapkan oleh Ashanty bahwa selama bulan puasa, putrinya tersebut pernah mengikuti salah satu ritual puasa dan menjalani salat di masjid.
"Belum lah, baru 4 tahun. Sempet awal di Jember ikut sahur tapi abis itu dia minta susu, jadi dia belum bisa. Terus dia ke masjid salat subuh, karena di Jember enak rumah keluarga di depan masjid. Kalau dirumah Cinere jauh," ungkap Ashanty saat ditemui Grid.ID di kawasan Bintaro, Tangerang Selatan, Sabtu (25/5/2019).
Baca Juga: Bikin Project Bareng, Ashanty Bantah Pertemuannya dengan Lucinta Luna Dijembatani Millen Cyrus
Selain itu, Ashanty mengungkapkan bahwa dirinya sudah mengenalkan ibadah puasa kepada Arsy.
"Belum. Memberitahu sudah. Memberitahu arti puasa, bagaimana cara berpuasa, tapi menyuruh dia berpuasa belum lah karena masih kecil banget, 4 tahun kasian nanti," tutup Ashanty.
(*)
Paula Verhoeven Datang ke Acara Diskusi di Tengah Perceraian dengan Baim Wong, Raffi Ahmad Beri Doa
Penulis | : | Rissa Indrasty |
Editor | : | Deshinta Nindya A |