Laporan Wartawan Grid.ID, Okki Margaretha
Grid.ID - Penyanyi rap Iwa K pernah menikah dengan pendangdut Selfi Nafilah 4 Mei 2007 silam.
Sayangnya, pernikahan itu berkahir pada tahun 2012 silam.
Saat ini, Iwa sudah menikah lagi dengan Wikan Resminingtyas, wanita yang bukan dari kalangan entertainment.
(Istri Iwa K Tak Pernah Lihat Iwa K Menggunakan Narkoba)
Pernikahan Iwa dan Wikan sudah berjalan sejak 31 Mei 2015 lalu.
Rupanya, sejak Iwa menikah lagi, dia masih menempati sebuah rumah yang dulu ditempati Iwa dengan Selfi Nafilah, yang kini sudah menjadi mantan istrinya.
Artinya, Iwa dan istri barunya, dari pernikahan keduanya itu, menempati rumah yang dulu dibangun Iwa bersama Selfi.
(Iwa K Akhirnya Terima Vonis Putusan Penjara, Berapa Lama?)
Hal ini dibocorkan oleh Selfi ketika dia menjadi bintang tamu dalam acara Pagi Pagi Pasti Happy.
Awalnya, Selfi memang tak berniat untuk menyinggung rumah yang menjadi harta bersama tersebut.
Saat itu, Selfi sedang membicarakan anaknya, Mikala Saka Pandhiya Hamada Kusuma, yang sedih karena sudah nyaris 10 bulan tak bertemu ayahnya.
Penulis | : | Okki Margaretha |
Editor | : | Okki Margaretha |