Laporan Wartawan Grid.ID, Asri Sulistyowati
Grid.ID - Pesta demokrasi rakyat Indonesia telah dilakukan pada 17 April 2019.
Pada Pemilu 2019 turut diramaikan dengan deretan nama artis yang bertarung untuk menduduki kursi wakil rakyat.
Menjadi seorang artis yang banyak dikenal masyarakat luas tentu saja menjadi keuntungan lebih untuk meraup suara.
Tak heran beberapa artis sebut saja penyanyi Krisdayanti, Tommy Kurniawan, Nico Siahaan, dan Desy Ratnasari berhasil menduduki kursi legislatif.
Namun, modal terkenal rupanya tak cukup untuk para artis agar bisa terpilih menjadi wakil rakyat.
Baca Juga: Jadi Dubber Selama Berpuasa, Robby Purba Sakit Tenggorokan Hingga Hampir Batal Puasa
Artis Elma Theana menjadi salah satu artis yang gagal menduduki kursi DPR.
Dilansir Grid.ID dari tayangan Entertainment News yang diunggah kanal YouTube Net Entertainment News pada Senin (27/5/2019), Elma Theana mengaku sudah berbuat maksimal demi menduduki kursi DPR.
"Ya kita sudah berbuat maksimal, kembali lagi ke garis tangannya."
"Dan ternyata pas tau hasilnya segitu ya sudah. Kalau masalah berkorban, pasti semua sudah berkorban."
"Kita sudah berkorban waktu, tenaga, pikiran dan uang, gitu ya kita berkorban," ungkapnya.
Ariel NOAH dan 28 Penyanyi Kompak Gugat UU Hak Cipta ke MK, Ahmad Dhani Langsung Naik Pitam
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Asri Sulistyowati |
Editor | : | Winda Lola Pramuditta |