Laporan Wartawan Grid.ID, Dinda Tiara Alfianti
Grid.ID - Setiap orang pasti punya ciri khas tersendiri dalam memilih gaya busana yang sesuai dengan kepribadian masing-masing.
Namun hal itu juga terjadi pada para putri dan ratu dari kerajaan Inggris yang selalu menyita perhatian.
Dalam berbusana ternyata mereka memiliki ciri khas tersendiri yang membuat tampilan mereka selalu terlihat anggun dan memesona.
Penasaran apa saja? Berikut 4 ciri khas gaya berbusana keluarga kerajaan Inggris yang terbilang ikonik, hasil rangkuman Grid.ID
(Cantiknya Kebangetan! Intip yuk Penampilan Kate Middleton dalam Perayaan Natal Royal Family Inggris)
1. Sang Ratu Inggris yang suka dengan busana berwarna cerah
Selalu ada alasan menarik pada setiap busana yang dipilih oleh Ratu Inggris.
Seperti sang Ratu yang selalu memilih warna terang saat berbusana, hal ini dilakukannya agar para masyarakat mudah mengenalinya meskipun dalam suasana yang ramai.
(Baru Terungkap Sekarang, Ini Dia Makna Tersembunyi dalam Gaun Pengantin Kate Middleton)
2. Memakai mahkota untuk yang sudah menikah
Ternyata para wanita yang sudah resmi menikah di kerajaan Inggris diwajibkan untuk memakai mahkota sebagai perhiasan kerajaan.
Perhiasan yang diberikan secara turun temurun ini dipakai karena para wanita akan lebih tampil memesona dengan memakai mahkota, dan tetap bisa dipakai meski berada di dalam ruangan.
Ciri khas lainnya adalah aksesori anting mutiara atau giwang simpel dari berlian yang membuat penampilan terlihat lebih feminin dan manis.
Heboh, YouTuber Asal Thailand Ini Nyamar di Indonesia, Ternyata Nipu hingga Rp 931 M dan Pengin Jadi Idol Kpop, Begini Akhirnya
Penulis | : | Ridho Nugroho |
Editor | : | Ridho Nugroho |