Laporan Wartawan Grid.ID, Rissa Indrasty
Grid.ID - Vokalis band Nidji yaitu Yusuf Ubay alias Ubay Nidji harus menjalani Lebaran tahun ini tanpa sosok seorang Ayah.
Sejak kepergiaan sang Ayah, Ubay Nidji mengungkapkan bahwa dirinyalah yang menggantikan peran Sang Ayah di rumah.
"Karena gue anak tertua, sekarang banyak tanggung jawab yang aku pegang terus ketika pulang, apalagi Nenek dan Mbah di situ," ungkap Ubay Nidji saat ditemui Grid.ID di kawasan Pancoran, Jakarta Selatan, beberapa waktu lalu.
Ubay pun merasakan tradisi lebarannya kini sedikit berubah karena kepergian sang Ayah.
Perbedaan tradisi lebaran tersebut mulai dari sungkeman hingga silahturahmi bersama keluarga.
"Biasanya kan tradisi di Magelang tuh di Jawa ada sungkeman, nah taun ini yang beda mungkin aku yang akan disungkemin sama adek-adek, kalau tahun sebelumnya kan Bapak sama Ibu sama Si Mbah," cerita Ubay Nidji.
"Sekarang open house biasanya ke tempat saudara cuma tahun ini bakalan kumpul semua," lanjutnya.
Baca Juga: Mudah Banget! Berikut 7 Cara Menghemat Baterai Smartphone saat Berpergian
Kendati begitu, Ubay tetap berusaha menjaga tradisi untuk kumpul keluarga di Hari Raya.
Bahkan Ubay mengusahakan mudik ke kampung halaman sejak jauh hari.
"Mau nggak mau tahun ini harus pulang, takutnya nggak pulang lagi nggak tau kan yang umur seseorang, tiba-tiba ada siapa yang di pulang duluan, jadi tahun ini harus kumpul dulu," tutup Ubay Nidji.
(*)
Viral, Pernikahan Ini Sajikan Menu Mie Instan untuk Undangan yang Datang padahal Tajir, Tamu: Kami Juga Bawa Bekal Sendiri
Penulis | : | Rissa Indrasty |
Editor | : | Winda Lola Pramuditta |