Laporan Wartawan Grid.ID, Eria Winda Wahdania
Grid.ID - Cucu pertama Presiden Joko Widodo, Jan Ethes kerap mencuri perhatian publik.
Selain tingkahnya yang lucu dan menggemaskan, Jan Ethes juga nampak aktif dalam setiap kegiatan yang ia ikuti.
Presiden Joko Widodo sendiri kerap mengajak sang cucu dalam berbagai acara.
Seperti baru-baru ini, Presiden Jokowi nampak mengajak sang cucu mengunjungi kediaman Sri Sultan Hamengkubuwono X di Keraton Yogyakarta.
Dalam kunjungannya, Jokowi juga menyempatkan diri berbelanja batik di pasar Beringharjo.
Menariknya, kala berbelanja batik, Jan Ethes nampak mengenakan sepatu slip-on sneakers bermotif kotak-kotak.
Penulis | : | Winda Wahdania |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |