Grid.ID - Pulang ke kampung halaman bisa dibilang menjadi tradisi orang Indonesia kala Lebaran tiba.
Di momen Idulfitri inilah kita bertemu sanak keluarga yang tinggal jauh dengan kita.
Namun, yang terjadi adalah jaringan internet yang buruk dan bahkan sulit sinyal. Jika sudah begini, smartphone seperti tak "berfungsi".
Baca Juga: Mencampurkan Mi Instan dengan Sayuran Bisa Menghilangkan Kandungan MSG
Sepertinya, sulitnya sinyal internet ini dirasakan betul oleh bocah yang satu ini.
Dilansir dari akun Instagram @palopo_info, bocah yang tak diketahui namanya ini mengamuk dan menangis sehingga membuat heboh warga sekitar.
Bocah tersebut menangis meraung-meraung sampai pengendara lain berhenti dibelakangnya.
Ternyata ada sebab kenapa bocah tersebut sampai menangis heboh sejadi-jadinya.
Rupanya si bocah menangis karena di kampung kakeknya tak ada jaringan internet.
Si bocah ingin berselancar di dunia maya dengan gadgetnya, namun karena jaringan internet belum sempurna, hasilnya adalah ia menangis sejadi-jadinya.
Baca Juga: Jangan Makan Semangka yang Berlubang Saat Dibuka, Bisa Sebabkan Tumor
Karena sudah menganggu kelancaran lalu lintas, bocah itu langsung digendong dan dimasukkan ke mobil meski ia mengamuk.
Berkelana dalam Lima Wewangian Mewah Koleksi Terbaru Anna Sui, Desain Mewah dan Timeless
Penulis | : | None |
Editor | : | Nailul Iffah |