Grid.ID - Bukan Luna Maya namanya bila penampilannya tidak ramai dibicarakan publik.
Belum lama ini, penampilan Luna Maya saat mejeng di atap sebuah hotel di Belanda dengan kardigan merah menyala sempat mencuri perhatian.
Bagaimana tidak, kardigan merah yang dikenakan Luna Maya saat mejeng di atap hotel ini rupanya memiliki harga yang setara dengan dua kali lipat ongkos haji reguler!
Ya, seperti yang kita ketahui, Luna Maya memangmenjadi salah satu publik figur Tanah Air yang memiliki fashion sense yang sangat baik.
Setiap ada kesempatan, Luna Maya tak pernah mengecewakan penggemarnya lewat penampilannya.
Mulai dari penampilan kasual sehari-hari hingga penampilan semi formal dalam acara-acara penting, Luna Maya selalu berhasil memukau publik dengan kecantikannya dan kelihaiannya memadu padankan busana.
Tak hanya itu, Luna Maya juga diketahui memiliki pengamalan yang cukup mumpuni di dunia fashion dan mode.
Beberapa kali ia dipilih sebagai brand ambassador sebuah produk lini fashion atau make up karena kepandaiannnya di dunia mode.
Sehingga tidak heran bila artis berusia 35 tahun ini di dapuk menjadi salah satu publik figur dengan selera fashion terbaik.
Saking bagusnya selera fashion Luna Maya, mantan kekasih Reino Barack tersebut tak pernah tanggung-tanggung dalam mengenakan busana pilihannya.
Bahkan bila itu memiliki harga yang cukup mahal sekalipun.
Seperti yang baru-baru ini ia bagikan melalui akun Instagram pribadinya dan sempat ramai dibicarakan publik.
Dilansir Grid.ID dari akun Instagram @lunamaya, Luna Maya baru saja membagikan potret dirinya yang kini tengah berada di Amsterdam, Belanda.
Dalam potret tersebut, Luna Maya tampak berpose di atas atap sebuah hotel ternama di Amsterdam, Belanda bernama W Amsterdam.
Lihat postingan ini di Instagram
Namun, bukan lokasi foto tersebut yang menarik perhatian publik, melainkan kardigan merah menyala yang ia kenakan.
Baca Juga: Tajir Melintir! Sekali Ngevlog tentang Tutorial Makeup, Luna Maya Rogoh Gocek Hampir Rp 10 Juta
Usut punya usut, rupanya kardigan merah yang dikenakan Luna Maya saat berpose di atap hotel itu memiliki harga selangit.
Tak main-main, satu pasang kardigan ini rupanya setara dengan dua kali lipat ongkos naik haji reguler lho!
Melansir laman Farfetch, rupanya kardigan yang dikenakan Luna Maya adalah salah satu produk rumah mode Gucci untuk musim gugur tahun 2018 lalu.
Kardigan tersebut adalah salah satu produk Gucci seri Wool sablé jacket with crest appliqué.
Sama seperti wool sablé jacket lainnya, kardigan ini terbuat dari bahan 100% wol alami dengan kualitas terbaik.
Tidak hanya menggunakan bahan-bahan terbaik, Gucci juga memberikan sentuhan desain yang khas pada bagian lining-nya dan bordir gambar hornet emas di kantung dada.
Baca Juga: Liburan di Vila Mewah Senilai Rp 19 Juta per Malam, Luna Maya Kepergok Nangis di Atas Ranjang
Tentu saja produk ini memiliki banyak penggemar, terlebih lagi karena desainnya yang simpel dan tidak terlalu mencolok dan nyentrik seperti produk Gucci lainnya.
Dilansir dari laman Farfetch, untuk satu pasang kardigan ini dibanderol dengan harga senilai 4862 dolar AS.
Atau jika dikonversikan, satu pasanga kardigan mewah Luna Maya ini senilai Rp 70 juta!
Baca Juga: Lihat Nagita Slavina Terus-terusan Ngemil, Luna Maya: Lagi Ngidam Ya?
Tak ayal harga kardigan yang selangit in membuat terkejut publik.
Pasalnya, harga satu pasang kardigan merah yang dipakai Luna Maya setara dengan dua kali ongkos haji reguler tahun 2019 yakni Rp 34 juta seperti yag dikutip Grid.ID dari Kompas.com.
Namun kembali lagi, untuk publik figur sesukses Luna Maya, tentu saja harga ini tidak terlalu mahal.
Terlebih lagi ketika diketahui Luna Maya memiliki segudang bisnis di luar dunia hiburan yang membesarkan namanya.
5 Rekomendasi Drakor Park Eun Bin yang Wajib Ditonton, Terbaru Perankan Dokter Jenius di Hyper Knife!
Source | : | Kompas.com,Instagram,farfetch |
Penulis | : | Tata Lugas Nastiti |
Editor | : | Tata Lugas Nastiti |