Grid.ID - Apa yang kira-kira akan kamu rasakan jika melihat pasanganmu diam-diam selingkuh di belakangmu?
Bayangkan pasanganmu selalu menggunakan dalih 'mencari nafkah' cuma untuk selingkuh darimu, dan itulah yang dirasakan oleh ibu ini.
Mengutip Mirror.co.uk, seorang ibu di Manila, Filipina, menjadi sensasi media sosial dunia setelah video viralnya tersebar.
Dalam video, ibu itu terlihat mencoba masuk ke dalam kursi supir lewat celah jendela bus yang kecil.
Raut muka ibu itu terlihat sangat marah.
Sembari duduk bertumpu di jendela mobil, ibu itu tampak memukuli sang supir berkali-kali.
Walau sang supir berbaju merah itu berusaha menghadang, kepalan tangan sang ibu tetap sampai ke wajahnya.
Sang ibu juga berteriak penuh amarah, sambil mencoba memukuli sang supir.
Ternyata, ibu tua itu adalah istri dari sang supir bus.
"Kau punya 12 anak denganku!"
"Bagaimana kau bisa hancurkan keluargamu cuma demi seorang wanita?," maki sang istri.
Terungkap, jika sang supir bus selalu menggunakan waktu kerjanya untuk selingkuh dengan seorang wanita di dalam bus.
Mirisnya. walau dipukuli dan dimaki istri sahnya sang supir masih sempat-sempatnya memberikan uang kepada wanita yang diduga adalah selingkuhannya itu.
Keributan cinta segitiga ini justru membuat penumpang geram.
Para penumpang lantas mencoba mengusir wanita yang diduga jadi selingkuhan sang supir, yang kemudian keluar lewat pintu belakang guna menghindari amukan istri supir.
Seorang penumpang bernama Dwigay Germanes berkata jika dia lebih mendukung istri sang supir dalam masalah ini.
"Aku mendukung si istri (supir). DIa pasti merasa sakit ketika memergoki mereka."
"Sang istri pasti sudah merasa curiga sebelumnya. Sang supir pantas menerimanya, dan kita juga telat bekerja karena ulah perselingkuhannya itu," ucap Dwigay, dikutip Grid.ID dari Mirror.co.uk.
Dwigay mengatakan jika penumpang di bus itu akhirnya terpaksa keluar dan pindah ke bus lain.
Selain itu, supir bus yang viral ini juga langsung diperiksa oleh satlantas setempat karena dianggap telah mengganggu.
(*)
Penulis | : | Agil Hari Santoso |
Editor | : | Agil Hari Santoso |