Laporan Wartawan Grid.ID, Rissa Indrasty
Grid.ID - Artis senior Robby Sugara menghembuskan napas terakhirnya lantaran penyakit jantung, Kamis (13/6/2019).
Pada Jumat (14/6/2019) hari ini, Robby Sugara dikebumikan di TPU Pondok Ranggon, Jakarta Timur (14/6/2019).
Manajer Robby Sugara, Christian, mengungkapkan bahwa di hari-hari terakhir hidup, Robby tidak sedang terlibat kontrak kerja sama sekali.
"Untungnya sih nggak ada," ungkap Christian saat ditemui Grid.ID di kawasan TPU Pondok Ranggon, Jakarta Timur, Jumat (14/6/2019).
Namun, diungkapkan oleh Christian bahwa banyak tawaran kerja diindustri hiburan yang menanti Robby Sugara.
"Ada, tawaran film, stripping ada, belum sempet diterima," ungkap Christian.
Baca Juga: Robby Sugara akan Dimakamkan, sang Istri Tertegun Pandangi Foto Mendiang Suami
Meski berprofesi sebagai artis, Robby Sugara tak pernah memaksakan sang anak untuk mengikuti jejaknya berkecimpung di industri hiburan.
Di samping itu, anak-anaknya tak pernah ada niatan untuk mengikuti jejak karier sang ayah.
Hal ini diungkapkan oleh Ricky, anak dari Robby Sugara.
"Penginnya sih. Anak-anak tidak ada keinginan. Anak-anak ditinggal 14 tahun itu luar biasa," ungkap Ricky.
"Jadi Papi membiarkan anak-anaknya untuk memilih pekerjaan sesuai kesukaannya," tutup Ricky.
Hal tersebut mengingat masa lalu kelam Robby Sugara yang sempat menghilang dari keluarganya.
Baca Juga: Terkejut atas Kepergian Robby Sugara, Deddy Mizwar Ungkap Sosok Mendiang
Sebagaimana diketahui, Robby Sugara pernah selingkuh dan menelantarkan keluarganya selama belasan tahun hingga kemudian dirinya sadar.
(*)
Nyesek, Anjing Bernama Pudding Setia Tunggu 9 Majikan yang Jadi Korban Tewas Pesawat Jeju Air, Begini Akhirnya
Penulis | : | Rissa Indrasty |
Editor | : | Deshinta Nindya A |