Grid.ID - Kabar kurang enak datang dari komedian sekaligus penyanyi Agung Hercules yang lama tak tampil di layar televisi.
Agung Hercules kini tengah terbaring sakit hingga mengalami perubahan fisik yang drastis.
Perubahan Agung Hercules mulai dari kepala botak dan badan kurus disebut lantaran tengah melawan penyakit tumor otak.
Baca Juga: Usai Jenguk, Komedian Bedu Beberkan Agung Hercules Menderita Kanker Otak Stadium 4
Seperti yang diketahui, Agung Hercules kini tengah dirawat di sebuah RSUD Kota Tangerang.
Kabar tersebut diketahui dari unggahan di akun Instagram sang istri, Mira Rahayu.
Melalui akun Instagram Mira, terlihat sederet rekan dan sahabat tampak menjenguk Agung di rumah sakit.
Baca Juga: Agung Hercules Dikabarkan Sakit, Netizen Ramai-Ramai Doakan Agar Lekas Sembuh
Beberapa selebriti yang tampak sudah datang menjenguk antara lain, Isa Bajaj, Sinyorita, Surya Insomnia, dan Bedu.
Menurut penelusuran Grid.ID dari laman Instagram pada unggahan akun Instagram Mira Rahayu, istri Agung Hercules mengungkap penyakit yang didiagnosa suaminya.
Mira memberikan jawaban kepada salah satu warganet yang bertanya tentang sakit yang diderita Agung Hercules.
Baca Juga: Tampil Plontos, Agung Hercules Banjir Untaian Doa dari Selebriti
“Mas Agung teu damang naon, enggal damang sing sehat saterasna,” tulis akun mariah_sundara.
“@mariah_sundara aamiinn ya robbal aalamiin CA otak teh Glioblastoma stadium 4. Piduana nya the,” tulis istri Agung Hercules, Mira.
Menurut akun resmi Twitter Yayasan Kanker Indonesia, Glioblastoma merupakan jenis tumor otak yang sangat ganas.
Baca Juga: Ini Penyakit yang Diidap Agung Hercules, Ternyata Ganas dan Berbahaya
Tumor ini berbeda dengan pada umumnya yang menyebar dari tubuh ke otak, tetapi Glioblastoma bermula dari otak atau sumsum tulang belakang.
Glioblastoma sendiri dikenal kalangan medis sebagai tumor ganas yang berbahaya dan berpotensi menjadi kanker.
Mengidap tumor ganas, Agung Hercules tampak mengalami perubahan fisik yang drastis.
Tubuhnya yang kekar dan rambut panjang lurus yang khas berubah menjadi kurus dan botak.
Hal ini terlihat melalui unggahan beberapa rekannya yang sudah menjenguk termasuk pada Instagram istrinya.
Pria yang kini memiliki usaha bakso barbel itu juga tampak sulit berkata.
Baca Juga: Bakso Barbel Agung Hercules Sebanyak Ini, Ludes..Des...Des di Otobursa TumplekBlek 2017
Bahkan, kata-katanya sudah terbata-bata, seperti halnya yang terlihat pada channel YouTube pribadinya, Agung Hercules TV yang diunggah pada (8/5/2019) lalu.
Dari tayangan video tersebut, terdengar suara Agung Hercules meminta maaf jelang Lebaran.
"Assalamualaikum sahabat, mohon maaf lahir dan batin. Mohon doa ya, selama puasa," ucap Agung Hercules terbata-bata.
Baca Juga: Pernah Koma karena Tumor Otak, Kini Gugun Gondrong Rayakan Ulang Tahun Ke-50
Sederet doa dari sahabat maupun warganet tampak membanjiri postingan tenatng sang komedian.
Semoga, Agung Hercules lekas sembuh dan kembali menghibur masyarakat. Aamiin. (*)
Source | : | YouTube,Instagram,Grid.id |
Penulis | : | Novita Desy Prasetyowati |
Editor | : | Novita Desy Prasetyowati |