Laporan Wartawan Grid.ID, Nesiana Yuko Argina
Grid.ID - Baru-baru ini, Raditya Dika membahas fenomena mengenai selebritis yang mulai kembali main di media sosial Twitter.
Beberapa selebritis diketahui mulai meninggalkan Instagram dan beralih aktif di Twitter.
Salah satunya yang sempat ramai diperbincangkan adalah penyanyi Awkarin.
Sementara bagi Raditya Dika, ia memiliki alasan tersendiri untuk tak lagi main Twitter.
Meski diakui Radit jika ia sesekali rindu kembali bermain Twitter.
Hal itu ia sampaikan dalam tayangan di kanal Youtube Raditya Dika belum lama ini.
Semua berawal saat Vico, salah satu teman dari Stand Up Comedy, mengajaknya untuk kembali main Twitter.
"Sejujurnya, gue kangen sih main Twitter," ujar Radit seperti dikutip Grid.ID pada Selasa (18/6/2019).
"Dulu itu seru, karena dalam keterbatasan karakter yang Twitter punya, sebagai komedian gue jadi ngerasa punya tantangan gitu untuk membuat sesuatu yang lucu," lanjutnya.
Baca Juga: Pakai Ponsel Lebih dari 15 Jam Bisa Jadi Pemicu Kanker Otak Seperti yang Diidap Agung Hercules
Sayangnya, keseruan itu dinilai Radit tak lagi ia dapatkan saat Twitter mulai dipenuhi dengan keributan-keributan yang tak jelas.
"Dulu seseru itu. Cuma, gue gak tahu kapan dan apa yang terjadi, lama-lama banyak orang berantem di situ," jelasnya.
"Ada bot lah, ada apa lah, dukung ini, dukung itu, bahkan itu terjadi sama orang-orang yang gue follow. Jadi ribut sendiri, dan menurut gue itu toxic banget sih," imbuhnya.
Karena hal itu, Radit lebih memilih tetap aktif di Instagram dan Youtube ketimbang Twitter.
Meski diakuinya jika ia tak terlalu suka dengan Instagram karena lebih mengunggulkan visual atau foto.
"Gue gak tahu kenapa, tapi kalau di Instagram itu lo upload foto lo, orang kalau mau ribut ya ribut di tempat elo dan lo punya kemewahan untuk memfilter itu semua. Misal kata kasar dan sebagainya," terang Radit.
"Jadi buat gue Instagram lebih damai lah, ya walaupun gue gak terlalu suka-suka amat karena foto ya," lanjutnya.
Baca Juga: 2 Kali Dihantam Istrinya Sendiri, Seorang Pria di NTT Terkapar Tak Berdaya Hingga Tewas
"Sementara gue anaknya gak terlalu suka foto makanya feed gue random banget," pungkasnya.
Hingga kini, diakui Radit jika ia masih belum tertarik untuk kembali main Twitter dalam waktu dekat.
Kesibukannya dengan beragam pekerjaan terkait film dan kehidupannya menjadi seorang ayah sudah cukup menyita banyak waktu.
(*)
Viral, Pernikahan Ini Sajikan Menu Mie Instan untuk Undangan yang Datang padahal Tajir, Tamu: Kami Juga Bawa Bekal Sendiri
Penulis | : | Nesiana Yuko Argina |
Editor | : | Nurul Nareswari |