Grid.ID - Kecelakaan maut Tol Cipali ini terjadi di KM 150, Majalengka, Jawa Barat, pada Senin (17/6/2019).
Kecelakaan maut Tol Cipali melibatkan 4 kendaraan, yakni bus Safari, Toyota Innova, Mitsubishi Expander, dan truk Mitsubishi.
Kecelakaan maut Tol Cipali ini menelan korban jiwa 12 orang.
Baca Juga: Terjadi Kecelakaan di KM 150 Tol Cipali, Tewaskan 12 Orang!
Sebanyak 45 orang dikabarkan mengalami luka-luka akibat kecelakaan ini.
Insiden tragis ini terjadi lantaran seorang penumpang bus Safari bernama Amsor (29), tiba-tiba menyerang sopir bus.
Mengutip Kompas.com, pihak kepolisian Polda Jawa Barat telah menetapkan Amsor sebagai tersangka.
"Sudah pasti ini akan menjadi tersangka, hasil keterangan ibu bahwa yang menyerang ini, dan diakui oleh tersangka bernama Amsor bahwa memang dia menyerang sopir," ujar Kapolda Jawa Barat Irjen Pol Rudy Sufahriadi.
Berjuang Halalin Pacar di Jepang dan Sudah Dilamar, Pria Wonogiri Berujung Ditinggal Nikah: Tak Kusangka
Source | : | Kompas.com,Tribun Jabar |
Penulis | : | Agil Hari Santoso |
Editor | : | Agil Hari Santoso |