Grid.ID – Sebagian besar wanita pasti sudah mengetahui tentang apa itu menopause.
Yaitu suatu kondisi di mana wanita sudah tidak mengalami masa menstruasi yang artinya ia tidak lagi bisa untuk hamil.
Tapi, tahukah kamu tentang perimenopause?
(BACA: Begini Jawaban Chicco Jerikho Ketika Didoakan Menuju Pelaminan Bersama Putri Marino)
Apakah hal ini sama dengan menopause?
Dilansir Grid.ID dari laman Healthista, berikut penjelasan mengenai perimenopause.
Perimenopause adalah kondisi yang mengarah ke menopause.
Artinya, hal ini terjadi sebelum menopause benar-benar datang.
Saat inilah ketika perubahan hormonal mulai terjadi dan gejala-gejala menopause muncul.
(BACA: Cantik, Ramah dan Rendah Hati! Inilah Salah Satu Cerita Menarik Putri Diana yang Menginspirasi)
Seperti perubahan mood, menstruasi yang kurang teratur dan mulai berkeringat pada malam hari.
Perimenopause bisa dimulai bahkan sampai sepuluh tahun sebelum menopause terjadi.
Gejala lainnya yang termasuk dalam perimenopause antara lain kelelahan, libido rendah dan miss v kering. (*)
Penulis | : | Jeanne Pita |
Editor | : | Jeanne Pita |