Grid.ID - Bukan Luna Maya bila hubungan dekatnya dengan Faisal Nasimuddin tak ramai dibicarakan orang.
Belum lama ini Luna Maya bahkan sukses bikin baper publik gara-gara dikira sedang kencan dengan Faisal Nasimuddin di California, Amerika Serikat.
Padahal kenyataannya Luna Maya tidak sedang bersama dengan Faisal Nasimuddin, melainkan bersepeda di pesisir pantai bersama suami dari salah satu sahabatnya.
Baca Juga: Miliki Ibu Berdarah Austria, Luna Maya Justru Punya Panggilan Sayang yang Indonesia Banget
Ya, siapa sih yang tidak tahu soal kedekatan Luna Maya dengan seorang duda tajir asal Malaysia, Faisal Nasimuddin?
Seperti yang kita ketahui, hubungan Luna Maya dan Faisal Nasimuddin mulai terendus sejak keduanya saling berbalas komentar di media sosial.
Kedekatan hubungan Luna Maya dan Faisal Nasimuddin pun mulai digosipkan usai Luna putus dari sang mantan pacar, Reino Barack.
Namun baik Luna Maya maupun Faisal Nasimuddin sendiri masih sembunyi-sembunyi dan tak ada konfirmasi soal hubungan mereka.
Meskipun begitu, adik Faisal Nasimuddin, Diana Nasimuddin tampak lebih terbuka soal isu kedekatan Luna Maya dan abangnya
Terbukti, Diana Nasimuddin beberapa kali kepergok dan diberitakan getol mendukung hubungan Luna Maya dan Faisal Nasimuddin.
Faisal Nasimuddin dan Luna Maya sendiri dalam berbagai kesempatan pernah tertangkap kamera sedang menghabiskan waktu bersama.
Meski tak cuma berdua, namun ada indikasi Luna Maya dan Faisal Nasimuddin sudah makin dekat dari hari ke hari.
Kedekatan hubungan kedua pasangan ini pun sukses membuat publik dan para penggemar Luna Maya tersenyum bahagia melihatnya.
Tak bisa dipungkiri, kedekatan Luna dan Faisal ini pada akhirnya berhasil membuat banyak pihak baper dan ikut-ikutan mendukung hubungan mereka.
Seperti yang belum lama ini terlihat pada postingan terbaru Luna Maya.
Ya, dilansir Grid.ID dari akun Instagram @lunamaya, mantan pacar Reino Barack ini kini tengah berada di California, Amerika Serikat.
Selama berada di Amerika Serikat, Luna Maya tampaknya asyik menghabiskan waktu bersama dengan para sahabat.
Belum lama ini, Luna Maya terlihat tengah asyik bersepeda di pesisir pantai bersama dengan seorang pria dalam postingan terbaru Instagramnya.
Dalam postingan tersebut, Luna Maya mengenakan hoodie berwarna maroon dengan topi hitam, mengayuh sepeda di garis depan.
Sementara di belakangnya terlihat seorang pria dengan kaus berwarna navy dan kacamata mengikutinya dengan sepeda.
Sebenarnya tak ada yang terlihat istimewa dari postingan terbaru Luna Maya ini, namun rupanya publik dibuat penasaran dengan identitas sosok pria yang bersepeda di belakang Luna Maya.
Usut punya usut, rupanya sosok pria tersebut adalah suami dari sahabatnya yang kebetulan ikut bersepeda dengannya.
Baca Juga: Pamer Rambut Baru, Luna Maya Diserbu Pujian Oleh Netizen, Cantik !
Namun lantaran penampakan fisiknya sedikit mirip dengan Faisal Nasimuddin, publik pun salah mengira bila sosok pria itu adalah sang duda tajir.
Salah fokus, publik justru jadi baper dan mengira Luna Maya tengah kencan berdua dengan Faisal Nasimuddin di Amerika Serikat.
Saking bapernya, publik bahkan sampai ramai-ramai mendoakan Luna Maya dan Faisal Nasimuddin agar segera berjodoh satu sama lain.
@indiasierasiera: Wooooow nice, Queen Of The Moon lagi bersepeda sama kekasih hatinya mbak Bulan, Bang Faisal cocok deh.
@cristinne_gelleramora91: Wow Abang Faisal tuh di belakang, jadi baper kan hehehe
@violettaaida: Seneng banget lihatnya. Ikutan baper ih. Semoga berjodoh di pelaminan aamiin.
Baca Juga: Mirip Artis Hollywood Ayu Ting Ting Tampil Beda Saat Pakai High Knee Boots, Bikin Pangling!
@jayayasmin: Waaaah asyik bulan Luna bersepeda dengan Bang Faisal asyik selamat happy ya.
@ariyantisutini: Waww, di belakangnya Luna Maya ada si abang ganteng Faisal Nasimuddin ya? Baper nih liatnya, semoga jodoh ya Tuhan.
Baca Juga: Lihat Seksinya Cinta Laura Saat Pamer Body Goals Pakai Hot Pants yang Curi Perhatian
Lihat postingan ini di Instagram
(*)
Beda dengan Ahmad Dhani dan Ari Bias, Opick Ungkap Alasan Ikhlas Lagunya Dinyanyikan Orang Tanpa Royalti
Source | : | |
Penulis | : | Tata Lugas Nastiti |
Editor | : | Tata Lugas Nastiti |