Laporan Wartawan Grid.ID, Asri Sulistyowati
Grid.ID - Pasangan Syahnaz Sadiqah dan Jeje Govinda tengah menantikan hadirnya sang buah hati dalam rumah tangga mereka.
Pasalnya, saat ini Syahnaz Sadiqah tengah hamil calon buah hati pertamanya dengan Jeje Govinda yang diperkirakan akan terlahir kembar.
Dilansir Grid.ID dari tayangan Silet yang diunggah kanal YouTube RCTI-Infotainment pada Rabu (19/6/2019), Jeje Govinda membagikan kebahagiaanya mengetahui kehamilan Syahnaz Sadiqah.
Baca Juga: Intip Keseruan Para Fans di Acara Rilis Poster Film Bumi Manusia
Selain bahagia, Jeje Govinda sangat merasa bersyukur dengan kepercayaan yang diberikan Tuhan pada dirinya dan sang istri.
"Alhamdulillah anaknya kembar dua, dan sudah ada detak jantungnya jadi kita berani postinglah," ungkapnya.
"Senanglah gitu, cuman dia (Syahnaz) agak bingung 'haduh bisa nggak ya ngurus langsung dua, ngebayangin waduh nanti gimana ya', tapi kita senang-senang aja sih lansung dikasih dua gitu ya."
"Meskipun telat setahun, tapi alhamdulillah langsung dikasih kepercayaan buat punya dua baby," lanjut ungkapnya.
Mengetahui tengah mengandung bayi kembar, pasangan ini lebih menjaga dan memproteksi kehamilan Syahnaz.
Jeje Govinda kini lebih protektif dan posesif terhadap sang istri yang kini tengah hamil 8 minggu.
3 Kali Kawin Cerai, Dewi Perssik Blak-blakan Ingin Taaruf, Gak Jadi Gaet Mayor Teddy?
Penulis | : | Asri Sulistyowati |
Editor | : | Nurul Nareswari |