Laporan Wartawan Grid.ID, Dinda Tiara Alfianti
Grid.ID - Siapa yang tak kenal dengan sosok Gal Gadot, wanita cantik yang namanya makin populer sejak menjadi tokoh utama dalam film Wonder Woman?
Tak hanya itu, ternyata artis yang juga berprofesi sebagai model ini menjadikan warna hitam sebagai warna favorit untuk dress yang dipakainya.
Terbukti Gal Gadot terlihat beberapa kali memakai dress warna hitam yang membuat dirinya makin memesona di beberapa acara yang dihadirinya.
Penasaran bagaimana modelnya? Berikut beberapa foto yang telah Grid.ID rangkum untuk kamu.
1. Dress brokat dengan bordiran bunga
Tanpa banyak menambahkan aksesori pada penampilannya, wanita yang lahir pada tanggal 30 April 1985 ini sudah dapat menarik perhatian dengan dress yang dikenakannya.
Model dress brokat yang sederhana terlihat sangat cantik dengan bordiran bunga berwarna putih dan merah.
(Foto Seksi Sophia Latjuba Dibilang Mirip Gal Gadot, Begini Penampakannya Cuma dengan Bra!)
2. Lips dress
kalau kamu berpikir warna hitam adalah warna yang membuat kamu terlihat monoton, mungkin akan berubah saat kamu melihat penampilan Gal Gadot dengan dress pilihannya.
Seperti dress dengan tambahan aksen bibir warna gold di bagian roknya, membuatnya terlihat terlihat chic.
(Hampir Terlewat, Ternyata Ada Sosok Wanita Cantik Selain Gal Gadot di Film Wonder Woman)
3. Long dress payet
Gal Gadot terlihat sangat anggun dengan pemilihan long dress payet yang dipakainya.
Dengan tatanan rambut yang disanggul ke atas, wanita yang pernah jadi finalis Miss Unverse pada tahun 2004 itu terlihat makin memesona dengan tambahan aksesori anting yang dipakainya.
4. Short dress ball gown
Warna hitam juga dipilih oleh Gal Gadot saat dirinya menghadiri acara premiere film Superman beberapa waktu lalu.
Dress pendek dengan model ball gown nampak membuat dirinya makin cantik dan memesona ditambah dengan sentuhan bordiran bunga-bunga pada gaun yang dipakainya. (*)
Viral, Pernikahan Ini Sajikan Menu Mie Instan untuk Undangan yang Datang padahal Tajir, Tamu: Kami Juga Bawa Bekal Sendiri
Penulis | : | Ridho Nugroho |
Editor | : | Ridho Nugroho |