Laporan Wartawan Grid.ID, Elizabeth Nada
Grid.ID - Nama Farah Quinn memang dikenal sebagai seorang chef ternama.
Ia pun pernah menjadi presenter acara masak disebuah stasiun televisi.
Nggak hanya kemampuan masaknya, berbagai penampilan Farah Quinn pun sukses membuat jatuh hati.
(BACA : Nggak Nyangka! Ini Deretan Penampilan Kompak Momo Geisha dan Sang Ibu Mertua, Mirip Adik-Kakak)
Ibu satu orang anak yang erat dengan image seksi ini, selalu tampil memesona dengan berbagai gaya busananya.
Seperti deretan penampilan menawannya, kala kenakan dress simpel dan elegan ini.
Farah nampak cantik dalam balutan mini dress dengan model leher asimetris.
Dress berwarna gold dengan model lengan lonceng ini, farah padukan dengan peep toe ankle strap heels, yang juga berwarna gold.
Seperti dilansir Grid.ID dari akun instagram @fashion_selebrit, ternyata dress bernama "Jacquard Bell Sleeve Dress" ini dibandrol dengan harga $350 atau sekitar 4,6 juta rupiah.
Nggak hanya itu, Farah Quinn juga terlihat anggun berkelas kala kenakan dress hitam.
Penulis | : | Elizabeth Nada |
Editor | : | Elizabeth Nada |