Laporan Wartawan Grid.ID, Septi Nugrahaini
Grid.ID - Pernikahan Minhwan FTISLAND dan Yulhee eks LABOUM masih menjadi pusat perhatian.
Pasalnya, kabar bahagia ini juga diiringi dengan berita Yulhee yang tengah hamil.
Selain itu juga usia keduanya yang dianggap masih terlalu muda.
Minhwan berusia 25 tahun dan Yulhee akan berusia 21 tahun pada 2018.
Kemudian saat Lee Hong Ki's Kiss The Radio, Lee Hong Ki mengutarakan pendapatnya mengenai pernikahan magnae grupnya ini.
"Hari ini adalah hari dengan kabar bahagia dari memberku, Minhwan," kata Hong Ki.
(Tanggapi Rumor Yulhee, Ini yang Dikatakan Agensi FT ISLAND dan LABOUM!)
Lee Hong Ki kemudian mengatakan jika usia di antara keduanya bukanlah sebuah masalah.
"Keduanya sangat bahagia saat bersama, tidak ada yang perlu dikhawatirkan," kata Hong Ki.
Ia meminta agar tidak ada keributan apapun mengenai hal tersebut.
Kimberly Ryder Klarifikasi soal Lemari Plastik yang Jadi Omongan Netizen, Ada Sejarah Miris di Baliknya
Source | : | www.soompi.com |
Penulis | : | Okki Margaretha |
Editor | : | Okki Margaretha |