Grid.ID - Dear pengguna facebook, apakah kamu merasa aneh dengan facebook beberapa waktu terakhir?
Apakah kamu sering menerima pertanyaan aneh dan detil dari media sosial satu ini?
Yap, sejumlah pengguna mungkin menyadari belakangan ini Facebook sering melontarkan pertanyaan acak yang bersifat pribadi, seperti pekerjaan impian, kekuatan super yang didambakan, atau pengakuan yang ingin diungkap.
Pertanyaan tersebut biasanya muncul dalam fitur "Did You Know", yang bisa diakses ketika pengguna membuka halaman profil.
Dilansir Grid.ID, berdasarkan informasi yang dihimpun KompasTekno dari TechCrunch, Sabtu (6/1/2018), hal ini dilakukan Facebook untuk mengajak penggunanya agar lebih terbuka mengenai dirinya.
Sebab, Facebook pada dasarnya memang diciptakan untuk berinteraksi dengan menghapus jarak antar pengguna.
(BACA : Menyambut Tahun Baru Anjing, China Post Rilis Perangko dan Amplop Bergambar Anjing, Duh Imutnya!)
Alih-alih digunakan sebagai wadah interaksi antar-individu, Facebook saat ini lebih sering digunakan untuk membagikan tautan berita.
Karena itulah, belakangan ini Facebook memunculkan sejumlah fitur baru yang dianggap dapat meningkatkan minat pengguna untuk berbagi mengenai dirinya.
Contoh lainnya adalah penulisan status warna-warni.
Sebagian pengguna mungkin menganggap pertanyaan yang dilontarkan Facebook agak aneh.
Jika sudah terjawab, maka pengguna dapat memilih untuk membagikan jawaban tersebut.
Penulis | : | Linda Fitria |
Editor | : | Linda Fitria |