Laporan Wartawan Grid.ID, Septi Nugrahaini
Grid.ID - Tahun 2017 menjadi tahun dimana beberapa girlband harus bubar.
Beberapa di antara mereka bubar karena telah habis kontrak.
Selain grup permanen juga ada grup project.
Girlgrup apa saja yang bubar pada 2017?
Dilansir Grid.ID dari Soompi, inilah 6 girlband yang harus bubar itu?
1. I.B.I
I.B.I debut pada 2016 dan merupakan grup project di bawah Loen Entertainment.
Grup ini terbentuk dari kontestan 22 besar Produce 101.
Setelah I.B.I bubar, Sohee dan Chaekyung debut lagi bersama C.I.V.A.
2. I.O.I
Girlband beranggota 11 orang ini merupakan hasil dari Produce 101.
Lagu Dream Girls dan Pick me menjadi salah satu lagu hit dari I.O.I.
I.O.I kemudian menggelar konser perpisahan pada Januari 2017 dengan lagu terakhir berjudul Downpour.
Lagu tersebut merupakan pilihan dari para member yang merupakan ciptaan dari Woozi SEVENTEEN.
I.O.I berjanji akan bertemu lagi di satu panggung 5 tahun setelah bubar.
3. SPICA
SPICA debut pada 2012.
Setelah mengalami masa hiatus, SPICA kemudian dibubarkan oleh CJ E&M pada 2017.
4. Wonder Girls
Girlband dari JYP Entertainment ini debut pada 2007 dengan Irony.
Kemudian pada 2008, Wonder Girls merilis lagu Nobody.
Pada 2009, mereka merilis versi Inggris dari Nobody dan menjadi yang pertama kali sebagai grup K-Pop yang berhasil masuk di US Billboard Hot 100.
Wonder Girls merilis lagu Draw Me sebagai lagu perpisahan untuk fans.
5. SISTAR
Queens of Summer adalah julukan yang diberikan penggemar pada SISTAR.
Pasalnya, SISTAR selalu merilis album setiap musim panas.
SISTAR debut pada 2010 dengan lagu Push Push di bawah agensi Starship Entertainment.
Kemudian pada Mei 2017, SISTAR merilis lagu Lonely dan menjadi lagu promosi terakhirnya.
6. Miss A
Miss A debut pada 2010 dengan member yang berasal dari Korea dan Tiongkok.
Mereka debut dengan lagu Bad Girls Good Girls.
Jia kemudian meninggalkan grup pada Mei 2016 dan Min pada November 2017.
JYP Entertainment kemudian mengumumkan jika miss A bubar pada Desember 2017. (*)
5 Arti Mimpi Bertemu Anak Kecil, Tak Perlu Risau, Konon Pertanda Kebahagiaan dan Keberuntungan!
Penulis | : | Okki Margaretha |
Editor | : | Okki Margaretha |