Laporan Wartawan Grid.ID, Seto Ajinugroho
Grid.ID - Anjing adalah sahabat manusia.
Mereka sangat setia kepada tuannya.
Bahkan bisa menjadi penolong saat tuannya membutuhkan.
Tapi terkadang pemilik anjing masih ada yang tidak berperasaan.
( BACA JUGA: Terjerat Kasus Narkoba Lagi, Jennifer Dunn Ingin Direhab? )
Dilansir reporter Grid.ID dari World Of Buzz, seekor anjing di Moskow, Rusia, harus mati perlahan dengan kesakitan.
Pemiliknya sengaja meninggalkan anjing di luar rumah mereka saat musim dingin tiba.
Bahkan ia tidak memberi makanan dan minuman untuk anjingnya.
Lama kelamaan anjingnya kedinginan.
( BACA JUGA: Intip yuk Gaya Makeup Flawless Adik Sara Wijayanto, Adinia Wirasti yang Siap Mencuri Perhatian Kayak Gini )
Semakin lama anjing itu terkena hipotermia.
Akhirnya anjing itu membeku di luar rumah layaknya es batu di suhu -32 derajat celcius!
Relawan aktivis hewan lokal yang berhasil membebaskannya dengan cepat membawa anjing itu ke dokter hewan.
Sayangnya, dokter hewan tersebut mengatakan bahwa sudah terlambat untuk menyelamatkannya.
( BACA JUGA: Nggak Disangka, Ternyata 4 Landmark Dunia Ini Awalnya Dirancang Dengan Bentuk yang Beda Banget, Malah Jadi Aneh Atau Bagus ya? )
Dokter tidak punya pilihan lain selain melepaskan penderitaan anjing itu dari kesengsaraannya.
Para relawan hewan ini lantas membuat petisi agar pihak berwajib mengadili pemilik anjing yang kejam itu.
Anggota parlemen lokal di Moskow, Sergey Boyarsky mengatakan bahwa dia akan menangani kasus tersebut untuk mengadili pemiliknya.
(*)
Viral Rumah Dijual Rp 27 Juta di Yogyakarta, Kondisinya Horor dan Bikin Merinding, Akan Dibeli Joko Anwar?
Penulis | : | Nindya Galuh Aprillia |
Editor | : | Nindya Galuh Aprillia |