Laporan Wartawan Grid.ID, Rissa Indrasty
Grid.ID - Jauh dari pemberitaan miring, ternyata selama ini Sandra Dewi menyimpan rahasia.
Sebelum dikaruniai anak pertama yakni Raphael Moeis, Sandra Dewi mengaku pernah hamil.
Namun, wanita berusia 35 tahun ini mengalami kegagalan dalam kehamilan berupa janin yang tidak berkembang atau blighted ovum, sehingga janinnya harus diangkat.
Kegagalan tersebut pun membuat Sandra Dewi stres dan frustasi.
Baca Juga: Anak Mulai Besar, Ringgo Agus Justru Takut Reputasinya Luntur!
Hal tersebut lantaran banyak kekhawatiran yang membayangi Sandra Dewi sejak dirinya gagal di kehamilan pertama.
"Oh, dari kegagalan pertama saya kan memang harus istirahat, nggak boleh hamil dulu selama 3 bulan, jadi udah saya takut susah punya anak karena umurnya udah 3 puluhan, kemudian saya gagal."
"Ada 2 kagalauan nih, pernah gagal, pernah keguguran, kemudian telat nikah," ungkap Sandra Dewi saat ditemui Grid.ID di kawasan Gramedia Matraman, Jakarta Timur, Rabu (26/6/2019).
Baca Juga: Perankan Karakter Novel dari Pramoedya Ananta Toer, Adipati Dolken Akui Punya Beban
Semula Sandra Dewi tak berminat untuk mempublikasikan pengalamannya itu.
Kini, Sandra Dewi berpikir bahwa perlu membagikan pengalamannya untuk menginspirasi orang-orang yang pernah mengalami janin tidak berkembang seperti dirinya.
Penulis | : | Rissa Indrasty |
Editor | : | Winda Lola Pramuditta |