Laporan wartawan Grid.ID, Puput Akad
Grid.ID - Kabar tak mengenakkan datang dari artis cantik sekaligus istri musisi Anang Hermansyah, Ashanty.
Pasalnya, dikabarkan Ashanty digugat secara hukum oleh rekan bisnisnya.
Tak kalah mengejutkan, kabar Ashanty digugat ini berhembus tepat saat kepulangannya usai berlibur dari Kanada.
Baca Juga: Ashanty Dituntut Rp 4 Miliar, Penjaga Rumah: Tutup Pagar yang Rapat!
Ya, Ashanty bersama sang suami, Anang Hermansyah serta keluarga besarnya beberapa waktu lalu bertolak ke Kanada.
Kunjungan mereka ke negara di belahan Amerika Utara itu rupanya untuk mengunjungi keluarga paman Ashanty yang telah 30 tahun tak bersua.
Sayangnya, kebahagiaan Ashanty ini harus sirna ketika ia menginjakkan kaki ke Tanah Air.
Ia dikabarkan telah mengingkari perjanjian kerja secara sepihak dengan mitranya di bisnis kecantikan, yakni Martin Pratiwi, M.Kes.
Memang, semenjak tak lagi aktif sebagai seorang penyanyi, Ashanty kini lebih banyak disibukkan oleh urusan bisnisnya.
Baca Juga: Dikabarkan Ingkari Perjanjian Kerja Secara Sepihak, Ashanty Digugat Rp 4,5 Miliar
Source | : | Youtube STARPRO Indonesia |
Penulis | : | Puput Akad Ningtyas Pratiwi |
Editor | : | Puput Akad Ningtyas Pratiwi |