Laporan Wartawan Grid.ID, Septiyanti Dwi Cahyani
Grid.ID - Siapa yang tidak kenal dengan Najwa Shihab?
Putri dari Quraisy Shihab ini dikenal karena kecerdasannya yang luar biasa.
Selain itu, ia juga dikenal melalui sebuah talk show yang ditayangkan di salah satu stasiun televisi Indonesia.
Najwa Shihab juga dikenal karena kecintaannya terhadap literasi.
Karena hal inilah ia dinobatkan sebagai Duta Baca Indonesia.
Melalui akun instagram @najwashihab, ia sering mengajak para netizen untuk membaca buku.
Karena keaktifannya, ini ia pun mendapat penghargaan Literacy Promotor IKAPI Award di ajang Indonesia Literational Book Fair (IIBF) 2017.
(BACA: Gugat Cerai Veronica Tan, Ahok Perjuangkan 2 Hal Ini ke Jalur Hukum!)
Melalui postingan di akun instagram itu, Jurnalis Senior ini juga kerap mengkampanyekan budaya pembaca.
Karena menurutnya negeri ini didirikan oleh para kutu buku dan penulis buku.
Bung Karno, Bung Hatta, Sutan Sjahrir, Tan Malaka dan pendiri negeri Indonesia lainnya adalah seorang pencinta buku.
(BACA: Ingin Turunkan Berat Badan, Makanan Kaya Serat Ini Wajib Ada dalam Menu, Apa Saja sih?)
Oleh sebab itu pada tanggal setiap 17, Najwa mengajak seluruh kaum millennials untuk mengirimkan bukunya dan disalurkan ke seluruh pelosok nusantara.
Agar masyarakat Indonesia di berbagai belahan bisa mendapatkan kesempatan yang sama untuk melihat sisi dunia lain melalui sebuah buku. (*)
Penulis | : | Jeanne Pita |
Editor | : | Jeanne Pita |