Laporan Wartawan Grid.ID, Nesiana Yuko Argina
Grid.ID - Nama Pablo Benua dan Rey Utami ikut terseret dalam kasus 'bau ikan asin' yang melibatkan Galih Ginanjar dan mantan istrinya, Fairuz A Rafiq.
Kasus yang semakin memanas membuat pengacara kondang Hotman Paris Hutapea turun tangan membela setelah Fairuz A Rafiq datang padanya dan menangis karena merasa dilecehkan oleh mantan suaminya itu.
Tak hanya melaporkan Galih Ginanjar, didampingi Hotman Paris, Fairuz A Rafiq turut melaporkan Pablo Benua dan Rey Utami.
Baca Juga: Pasca Galih Ginanjar Singgung Bau Ikan Asin, Rey Utami Sempat Ajak Fairuz A Rafiq Collab!
Pasalnya, pasangan suami istri tersebut yang mengunggah vlog di mana pernyataan soal 'bau ikan asin' itu pertama kali disebut.
Ketiganya pun dijerat atas beberapa pasal di UU ITE.
Banyak netizen mengecam ucapan Galih dan respon Rey dalam video tersebut.
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Nesiana Yuko Argina |
Editor | : | Deshinta Nindya A |