Laporan Wartawan Grid.ID, Dewi Lusmawati
Grid.ID – Seorang pekerja pembuangan limbah di Tiongkok barat daya meninggal setelah bekerja berjam-jam dalam suhu beku.
Dilansir Grid.ID dari The Star, pekerja yang bernama Wu Jianhua itu ditemukan oleh penduduk setempat tidak sadarkan diri di lokasi kerjanya.
Ia bekerja di stasiun limbah lokal di Chengdu, provinsi Sichuan, Tiongkok.
Wu yang telah bekerja selama selama 14 tahun, tersebut ditemukan pada hari Minggu, 7/1/2018.
( BACA JUGA: Demam Selama Bertahun-tahun, Ternyata Ada Cabai Rawit di Paru-paru Wanita Ini )
Dia meninggal saat dibawa ke rumah sakit oleh sebuah ambulans.
Wu diketahui telah bekerja sejak pukul 05.00 pada hari itu.
Ia harus membawa sampah di punggungnya karena troli yang biasa digunakannya rusak.
Chen Yirong, seorang manajer di perusahaan Wu mengatakan hal tersebut pada media.
( BACA JUGA: Saling Berpegangan Tangan, Mikha Tambayong dan Daniel Wenas Resmi Pacaran? )
Pria berusia 59 tahun itu harus mengangkut dua ton sampah setiap hari dan bekerja dua shift.
Jam kerjanya dimulai dengan shift pagi dan kemudian dilanjutkan bekerja di sore hari.
Ia bertugas mengeluarkan limbah dari bangunan komersial dan perumahan.
Chen mengatakan Wu melakukan pengobatan medis setiap tahun dan diyakini sehat.
( BACA JUGA: Nggak Perlu Takut Nyasar Saat Jalan-jalan, Toyota dan Lexus Akan Luncurkan Mobil Dengan Asisten Pintar Tahun Ini )
Penyebab kematian belum ditentukan.
Penduduk di dekatnya mengatakan Wu adalah pekerja yang rajin dan baik hati.
"Dia akan datang bekerja pukul 05.00 setiap pagi selama 14 tahun terakhir tanpa libur seharipun," kata seorang satpam di daerah tersebut.
"Betapapun sulitnya pekerjaan, dia selalu menawarkan diri untuk membantu penghuni di sini," kata satpam tersebut.
( BACA JUGA: Sukses Drama Goblin, Lee Dong Wook Bakal Jajal Peran Sebagai Dokter Ganteng di Drama Baru, Lawan Mainnya Nggak Kalah Kece loh )
Kematian Wu telah memicu perdebatan dikalangan netizen Tiongkok.
Seorang pengguna di aplikasi Sina Weibo mempertanyakan mengapa Wu harus bekerja berjam-jam lamanya.
Anggota keluarga Wu sekarang sedang mengurus kompensasi dengan pihak perusahaan.(*)
Source | : | THE STAR |
Penulis | : | Nindya Galuh Aprillia |
Editor | : | Nindya Galuh Aprillia |