Laporan Wartawan Grid.ID, Ruhil I. Yumna
Grid.ID - Akhirnya jenazah dari pendaki SMP, Thoriq Rizki Maulidan, yang hilang di Gunung Piramid berhasil ditemukan.
Jenazah itu berhasil ditemukan oleh tim Wanadri (Pencari Perhimpunan Penempuh Rimda dan Pendaki Gunung) pada Jumat (5/7/2019) pukul 15.30 WIB.
Hilang sejak 23 Juni lalu, pencarian dari Thoriq Rizki Maulidan terus dilakukan oleh berbagai pihak.
Berita hilang hingga pencariannya pun menyita perhatian publik.
Bahkan paranormal Mbah Mijan secara khusus dengan keahliannya membantu proses pencarian pendaki yang hilang itu.
Dalam akun Instagram pribadinya, dia membagikan perkembangan dari proses penerawangannya itu.
Hingga akhirnya berita Thoriq ditemukannya, Mbah Mijan masih menunjukkan perhatiannya.
Ternyata sehari sebelum jenazah Thoriq ditemukan, yakni pada Kamis (4/7/2019) dini hari, Mbah Mijan sempat mengirim beberapa pesan ke akun Instagram Thoriq.
"Hallo Thoriq," sapa Mbah Mijan dalam pesan itu seperti yang dikutip oleh Grid.ID pada postingan yang diunggah pada Sabtu (6/7/2019).
Dalam pesan itu Mbah Mijan menyuruh Thoriq untuk segera kembali karena orang-orang sedang mencarinya.
"Kembalilah, semua orang telah dibuat panik olehmu," tulisnya.
"Kamu nggak usah takut, tenang aja dan pulanglah, semoga kamu tenang di alam sana," tambahnya.
Dia juga memohon agar Thoriq menuntun para pencari dirinya.
"Ayo bangunlah, tuntunlah semua orang untuk menemukan jasadmu, Thoriq," tulisya mengakhiri pesan itu.
Selamat jalan Thoriq, semoga kau tenang di alam sana.
(*)
Viral, Pernikahan Ini Sajikan Menu Mie Instan untuk Undangan yang Datang padahal Tajir, Tamu: Kami Juga Bawa Bekal Sendiri
Source | : | |
Penulis | : | Ruhil Yumna |
Editor | : | Deshinta Nindya A |