Laporan Wartawan Grid.ID, Linda Rahmad
Grid.ID - Kantor, kampus, tempat umum, bahkan rumah sekarang ini sudah banyak yang menggunakan fasilitas Wi-Fi.
Internet menjadi kebutuhan penting untuk menunjang kelancaran pekerjaan atau urusan seseorang.
Namun, terkadang sinyal Wi-Fi akan mengalami kelambatan atau lemot.
Tenang saja, karena Grid.ID akan memberikan tips untuk memecahkan masalah tersebut.
1. Update Firmware Router
(BACA : Masih Belum Tahu Apa Itu USB-C? Ini Dia Penjelasannya)
Langkah yang bisa kamu lakukan untuk mengatasi Wi-Fi yang lemot adalah dengan mengupdate router.
Sulit atau mudahnya mengupgrade firmware tergantung pada pabrik dan model perangkat kamu.
Sebagian besar router saat ini memiliki proses update yang dibangun langsung ke administrasi, jadi kamu cukup menekan tombol upgrade firmware.
Beberapa model lawas akan memintamu untuk mendownload firmware dari situs web produsen router terlebih dahulu sebelum melakukan upgrade.
Namun hal ini masih mudah untuk dilakukan.
Innalillahi, Ayah Jessica Iskandar Meninggal Dunia, Istri Vincent Verhaag Tulis Pesan Pilu
Penulis | : | Linda Fitria |
Editor | : | Linda Fitria |