Laporan Wartawan Grid.ID, Nurul Nareswari
Grid.ID – Aura Kasih mengeluhkan syuting di ruang terbuka.
Seperti saat dia menjalani syuting di area pemakaman.
Kulit mulusnya yang jadi sasaran dan berubah kemerahan.
Melalui unggahan instagram story-nya, Aura Kasih memperlihatkan penyakit alergi yang diderita kulit keningnya.
"Shooting di kuburan kemarin, malah kena alergi, biduran," tulis Aura Kasih dalam instagram story sambil memperlihatkan keningnya yang sedikit memerah.
Bukan hanya wajah, rupanya mantan kekasih Glenn Fredly ini juga menderita alergi di bagian tubuh yang lain.
Kedua lengannya juga nampak memerah.
Pelantun Mari Bercinta ini akhirnya pun mulai mengobati alerginya.
"Alergi," ucapnya sambil memperlihatkan kulit lengannya yang sedang dibaluri krim dalam instastory berikutnya.
Duh, kasihan neng Aura!(*)
Penulis | : | Winda Lola Pramuditta |
Editor | : | Winda Lola Pramuditta |