Baca Juga: Tips Buat Kamu yang Ingin Berhenti Merokok!
3. Terapi
Berkurangnya kadar nikotin di dalam tubuh kerap memicu kebiasaan merokok muncul kembali.
Permen nikotin, rokok elektronik, atau plester nikotin dapat menjadi alternatif lain bagi kamu jika ingin berhenti merokok.
Menggunakan bahan-bahan pengganti nikotin dapat menurunkan kebutuhan tubuh akan nikotin secara perlahan dalam tahap terapi.
4. Gunakan obat-obat khusus
Perlu diingat, penggunaan obat-obatan fungsinya hanya untuk membantu kamu berhenti merokok.
Tidak ada yang bisa benar-benar membuatmu berhenti kecuali niat dari dalam dirimu.
Champix dan Zyban adalah obat-obatan yang biasanya digunakan untuk pecandu rokok, tapi penggunaannya harus sesuai dengan resep dokter ya.
5. Optimis
Dr. Kershaw-Yates mengatakan kalau tidak ada cara yang mudah untuk menghentikan kebiasaan merokok.
Tapi bukan berarti tidak mungkin.
Optimis dan percaya akan sembuh dapat meningkatkan kemungkinannya, karena sejatinya proses penyembuhan tiap-tiap orang itu berbeda.
"Prosesnya sangat bervariasi dari orang ke orang. Saat ini ada banyak perawatan untuk berhenti merokok yang tersedia," ujarnya.
(*)
Viral Rumah Dijual Rp 27 Juta di Yogyakarta, Kondisinya Horor dan Bikin Merinding, Akan Dibeli Joko Anwar?
Source | : | Kompas.com,Instagram |
Penulis | : | Arif Budhi Suryanto |
Editor | : | Deshinta Nindya A |