Laporan Wartawan Grid.ID, Linda Rahmad
Grid.ID - Para produsen smartphone tak mau mengecewakan konsumennya dengan memberikan update versi android.
Langkah ini dinilai sebagai cara untuk membuat pemilik ponsel tersebut memiliki versi android terkini.
Pada hari terakhir di tahun 2017 lalu, pelanggan Xiaomi mendapatkan kabar bagus karena adanya update Android 8.0 Oreo seperti yang dijanjikan.
Namun, sayangnya kabar tersebut tidak berlangsung lama.
(BACA: Resmi Diluncurkan, Nokia 6 Beri Kejutan dengan Langsung Gunakan Andorid 8.0 Oreo loh)
Karena kini Xiaomi mengumumkan bahwa karena adanya banyak masalah yang timbul saat ponsel Mi A1 diupgrade ke Android 8.0 Oreo, maka pihak Xiaomi akan menunda peluncurannya.
Belum ada waktu yang jelas kapan pembaruan ini akan resmi diluncurkan.
Yang jelas pihak Xiaomi akan memperbaiki bug dan jika dirasa masalah sudah teratasi dan pembaruan sudah layak, maka saat itu juga pembaruan siap untuk diluncurkan.
Banyak pengguna Mi A1 yang mengeluhkan aplikasi pemanggil yang tidak berfungsi saat dilakukan pembaruan.
Untungnya, pihak Xiaomi mengumumkan solusi untuk penyelesaian masalah tersebut.
(BACA: Xiaomi Memulai Program Beta Android Oreo Untuk Seri Mi Mix 2, Ini Selengkapnya)
Perusahaan ini termasuk cekatan dalam menangani permasalahan yang dialami oleh penggunanya.
Dan seperti yang diungkapkan oleh banyak pengguna bahwa masih banyak masalah lain yang harus diperbaiki sebelum Xiaomi melanjutkan peluncuran Android 8.0 Oreo.
Permasalahan tersebut mencakup daya baterai yang lebih cepat habis saat Bluetooth diaktifkan, dan sensor sidik jari yang mendadak tidak bisa berfungsi sebagaimana mestinya.
Resmi Cerai dari Andrew Andika, Tengku Dewi Ucap Rasa Syukur: Alhamdulillah Banget
Penulis | : | Violina Angeline |
Editor | : | Violina Angeline |