Laporan Wartawan Grid.Id, Eria Winda Wahdania
Grid.ID-Putri pengacara kondang Sunan Kalijaga, Salmafina Sunan kerap menjadi sorotan publik.
Baru-baru ini melalui tayangan Rumpi No Secret yang dipublikasikan pada kanal YouTube Trans TV Official (15/7/2019), Salma mencurahkan perasaan hatinya.
Kala itu, Salma menceritakan tentang perasaanya pasca bercerai dengan sang mantan suami, Taqy Malik.
Wanita berambut panjang itu mengaku jika ia mengalami gangguan tidur sejak bercerai dengan sang mantan suami.
"Kalo misalnya pernah bahwa setelah bercerai itu kak Rose, aku ada yang memang sempet satu tahunlah dari proses cerai aku nggak pernah tidur," ungkapnya.
Salma menambahkan jika selama satu tahun belakangan, ia susah tidur hingga pagi.
Baca Juga: Akhirnya Bertemu dengan Sang Ibu, Salmafina Sunan: Sebagai Bakti Saya Pada Orang Tua
Balik ke Indonesia, Nadia Vega Ungkap Belum Minat Main Sinetron Lagi: Nggak Terlalu Kangen
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Winda Wahdania |
Editor | : | Winda Wahdania |