Laporan Reporter Grid.ID, Irene Cynthia Hadi
Grid.ID - Netizen baru saja dihebohkan dengan sebuah video viral yang tersebar di dunia maya.
Hal ini dikarenakan sosok dalam video itu menurut netizen mirip dengan Marion Jola.
Seperti yang diketahui sebelumnya, Marion merupakan salah satu kontestan Indonesian Idol yang mencuri perhatian banyak orang.
(BACA JUGA Siapa Marion Jola? Ini Dia 5 Fakta Kontestan Indonesian Idol yang Namanya Jadi Trending)
Ia memiliki suara khas dan penampilan seksi sehingga ia digadang-gadang sebagai the next Indonesian Idol.
Gadis berusia 17 tahun ini pun akhirnya menjadi trending topic di Indonesia.
Namun setelah santer isu tersebut, tiba-tiba muncul komentar dari juri Indonesian Idol yakni Maia Estianty dan Ari Lasso.
Ari Lasso menuliskan komentar di foto terbaru yang diunggah Maia Estianty.
"Jadi gimana menurut anda??" tulis Ari.
Maia pun membalas, "@ari_lasso didiskualifikasi hahaha"
Source | : | |
Penulis | : | Irene Cynthia Hadi |
Editor | : | Irene Cynthia Hadi |