Grid.ID - Saat menghadapi masalah dalam hidup, biasanya kita akan bercerita dan meminta saran pada orang yang dipercaya.
Meskipun begitu, kamu harus memilik orang yang kamu ajak diskusi dan meminta saran.
Pasalnya berdasarkan zodiak, ada orang yang memiliki karakter yang buruk dalam memberikan saran pada orang lain.
Baca Juga: Tak Pernah Terkespos, Intip Potret Rumah Mewah Milik Kim Jong Un yang Luas dengan Desain Modern
Pisces adalah satu di antaranya.
Saran Pisces dikenal diluar nalar dan bahkan tidak realistis.
Lantas, siapa saja keempat zodiak lainnya?
Berikut lima zodiak yang paling buruk dalam memberikan saran, dikutip Grid.ID dari Your Tango.
Baca Juga: Adu Gaya Dua Menantu Kerajaan Inggris Saat Hadiri Ulang TahunRatu Elizabeth II, Siapa Paling Anggun?
1. ARIES (21 Maret - 19 April)
Aries tidak memiliki cukup kesabaran untuk berdiam dan mempertimbangkan apa saran terbaik yang akan diberikan kepada seseorang.
Aries berbicara langsung dari apa yang mereka pikirkan saat itu.
Di satu sisi, hal tersebut bersifat praktis dan tanpa banyak waktu untuk memikirkannya.
Namun, Aries hanya fokus kepada hasil akhir daripada semua langkah yang diperlukan untuk mencapai solusi tersebut.
Mereka tidak menimbang pro dan kontra.
Aries hanya fokus memberikan saran mengenai kesimpulan.
Jika diibaratkan pelajaran matematika, Aries hanya akan menjawab isinya tanpa ada cara apapun.
Baca Juga: Sandingkan Potret Kemiripan Wajahnya dengan King Faaz, Sonny Septian: Kamu Akan Jadi Anak Hebat!
2. SCORPIO (23 Oktober - 21 November)
Saran yang diberikan Scorpio cenderung dibebankan secara emosional.
Scorpio tidak memiliki objektivitas yang dibutuhkan seseorang ketika membagikan saran.
Mereka menempatkan diri mereka dalam situasi dan saran yang mereka berikan.
Dengan kata lain, Scorpio memberikan saran seperti jika dirinya berada di posisi tersebut.
Baca Juga: Vincent Raditya Blak-blakan Beberkan Nama Asli Lucinta Luna, 'di Manifest Gak Bisa Bohong'
Scorpio mungkin juga memiliki agenda mereka sendiri sehubungan dengan saran yang mereka berikan.
Jadi, terkadang mereka memiliki ide yang baik.
Namun, Scorpio justru ragu terhadap saran orang lain.
Saran terburuk datang ketika Scorpio merasa cemburu atau terancam oleh orang yang menanyakan saran.
Baca Juga: 5 Rahasia Ritual Ratu Paling Cantik di Eropa, Salah Satunya Maskeran dengan Selusin Telur
3. PISCES (19 Februari - 20 Maret)
Pisces adalah satu zodiak yang paling sering memberikan nasihat buruk.
Hal itu karena Pisces selalu memandang permasalahan orang lain dari perspektifnya sendiri.
Ketika mereka memberi saran, saran itu disesuaikan dengan pribadi dan masalah mereka.
Maksud Pisces adalah baik.
Mereka sangat sensitif dan intuitif.
Namun, emosi mereka tidak menciptakan saran yang seharusnya bermanfaat.
Pisces pikir semua orang bereaksi dan berperilaku seperti mereka.
Sayangnya, tidak semua orang demikian.
Saran Pisces seringkali tidak selaras dengan situasi atau parameter masalah orang tersebut.
Terkadang, saran mereka diluar nalar.
Bahkan, saran dari Pisces cenderung tidak realistis.
Baca Juga: Selain Enak Dimakan, Ini 3 Manfaat Cokelat Bagi Kecantikan Kulit dan Rambut yang Jarang Diketahui
4. SAGITARIUS (22 November - 21 Desember)
Sagitarius tahu banyak hal.
Namun, mereka mungkin bukan ahli di setiap situasi.
Sagitarius cenderung bersikap tidak acuh.
Mereka memiliki pendapat tentang segala sesuatu yang dapat memengaruhi keterampilan memberi saran.
Jika Sagitarius tidak memiliki pengalaman tentang curhatan masalah orang lain, mereka tetap akan memberi saran seolah mereka tahu segalanya.
Lucunya, Sagitarius justru tidak akan mengikuti saran mereka sendiri jika itu diberikan kepada mereka.
5. AQUARIUS (20 Januari - 18 Februari)
Jika seseorang bersikap emosional, Aquarius akan merasa sangat tidak nyaman dengan orang tersebut.
Ketika orang itu meminta saran kepada Aquarius, Aquarius akan menggunakan kesempatan untuk memberikan beberapa saran acak untuk meredakan situasi.
Saran tersebut mungkin tidak relevan atau bahkan tidak membantu.
Baca Juga: Tak Terima Kriss Hatta Divonis Bebas, Jaksa Ajukan Kasasi ke Mahkamah Agung
Aquarius memiliki banyak ide tentang bagaimana hal-hal harus dilakukan.
Namun, mereka cenderung memberikan saran berupa ide mentah tersebut tanpa mendapatkan info lebih lanjut dari orang yang bersangkutan.
Aquarius sangat bersemangat dalam meberikan kata-kata bijak kepada orang lain.
Hal itu membuat mereka justru lupa poin yang dipermasalahkan oleh orang tersebut.
Aquarius justru akan memberikan solusi yang jauh berbeda dari masalah sebenarnya.
Ada kalanya Aquarius akan memberikan saran ketika tidak ada yang memintanya. (*)
(Tribunnews.com/Citra Agusta Putri Anastasia)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul 5 Zodiak Paling Buruk dalam Memberikan Saran, Kata-kata Pisces di Luar Nalar dan Tidak Realistis
Innalillahi, Rombongan Bus SMP Kecelakaan Usai Dihantam Mundur Truk di Tol Pandaan-Malang, Begini Kronologinya
Source | : | tribunnews |
Penulis | : | None |
Editor | : | Ulfa Lutfia Hidayati |