Laporan Wartawan Grid.ID, Lalu Hendri Bagus
Grid.ID - Pengacara kondang Sunan Kalijaga mendatangi Komisi Penyiaran Indonesia Pusat di Jalan Juanda, Jakarta Pusat, Jumat (19/7/2019).
Sunan Kalijaga yang didampingi kuasa hukumnya, Agustinus Nahak dan Ery Kartanegara datang ke KPI Pusat untuk mengadukan program acara Rumpi Trans TV.
"Bahwa kehadiran kami untuk melakukan pengaduan, tadi secara resmi pengaduan kita telah diterima," ujar kuasa hukum Sunan Kalijaga Agustinus Nahak saat ditemui Grid.ID.
Baca Juga: Sunan Kalijaga Datangi KPI Pusat untuk Adukan Program Televisi
Sunan Kalijaga beserta kuasa hukumnya menyampaikan beberapa hal kepada Komisioner KPI.
"Kami juga menyampaikan beberapa hal konten program Rumpi, yang pertama sangat tidak bermanfaat, justru berpotensi menimbulkan kegaduhan, dan itu sudah terjadi," lanjutnya.
"Karena ada isu sara di di dalam situ. Ini sangat sensitif yang seharusnya tidak ditayangkan," ujarnya lagi.
Tak sampai di situ, ia juga meminta agar program Talkshow Rumpi Trans TV agar ditutup.
"Di situ juga ditanyakan bagaimana bunuh diri, poligami, followers Salma itu ribuan, bagaimana dengan kondisi Salma dan followersnya. Kami minta program ini ditutup," pungkasnya. (*)
Tinggal di Jepang, WNI Ngaku Saat Lahiran Malah Diberi Uang Segini oleh Pemerintah Negeri Sakura
Penulis | : | Lalu Hendri Bagus Setiawan |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |