Laporan Wartawan Grid.ID, Siti Maesaroh
Grid.ID - Berbagai program acara musik Korea dikabarkan menolak penampilan debut solo dari penyanyi Kang Daniel.
Dilansir dari akun instagram Kpopchart dan Soompi (19/7/2019), hal tersebut diduga karena masih adanya masalah hukum yang menjerat Kang Daniel dengan LM Entertainment yang merupakan mantan agensinya.
Akibat dari perseteruan tersebut, banyak produser yang masih ragu untuk menerima Kang Daniel tampil di program mereka.
Baca Juga: Siapkan Debut Solo, Kang Daniel Ucapkan Terima Kasih ke Para Penggemar
Namun pengakuan berbeda justru diutarakan oleh pihak KONNECT Entertainment yang merupakan agensi yang didirikan Kang Daniel dan yang menaunginya sekarang
Pihak KONNECT membantah kabar tersebut dan mengatakan sedang berusaha untuk mendiskusikannya.
Baca Juga: Yeay! Ha Sung Woon eks Wanna One akan Gelar Fan Meeting di Jakarta, Catat Tanggalnya!
Viral Peserta Indonesian Idol Punya Suara Unik Mirip Optimus Prime, Anang Hermansyah Langsung Ramal Begini
Source | : | Instagram,Soompi,kpopchart.com |
Penulis | : | Grid |
Editor | : | Irene Cynthia Hadi |