Laporan Wartawan Grid.ID, Nesiana Yuko Argina
Grid.ID - Bocah asal Utah, Amerika Serikat, baru-baru ini gegerkan warga sekitar.
Pasalnya, bocah yang diketahui bernama Seth itu kedapatan menjual bir dingin di sekitar rumahnya.
Hal itu meresahkan para tetangga, menginggat usia Seth baru 11 tahun, dan apa yang dilakukannya itu termasuk tindakan ilegal.
Baca Juga: Ganti Gaya Rambut Nyentrik, Penjual Nanas Ini Berhasil Tingkatkan Omset Penjualannya!
Melansir laman People, Seth menjajakan bir dingin itu di daerah 600 South 200 East, kota Brigham.
Para tetangga yang resah akhirnya melaporkan hal tersebut ke kepolisian kota Brigham.
Setelah menerima laporan, petugas polisi langsung menuju lokasi untuk melakukan pengecekan.
Hal menarik terjadi kala petugas mendapati fakta jika Seth tidak menjual bir atau minuman beralkohol seperti yang terlihat.
Rupanya, Seth menjual Root Beer atau minuman manis sejenis limun yang bersoda dan tentunya bukan jenis minuman beralkohol.
Seth sengaja menuliskan kata root sangat kecil di atas tulisan beer.
Baca Juga: Buat Hingga Jual Kripik Pisang Sendiri, Rafathar: Uangnya Buat Mama Papa!
Petugas polisi bahkan memuji aksi jenius Seth karena trik marketing yang ia gunakan.
"Ya, dia menjual bir. ROOT BEER, itu. Strategi pemasarannya telah menghasilkan beberapa panggilan ke BCPD," tulis akun Facebook Brigham City Police Department.
Baca Juga: Cantiknya Penampilan Irish Bella Kenakan Hijab di Acara Tasyakuran Kehamilan
"Tetapi tampaknya ini semua terbayar karena bisnisnya cukup bagus," lanjutnya.
Setelah aksi mengejutkan Seth menjual root beer diungah ke media sosial, banyak orang memuji kecerdasannya dalam menarik pelanggan.
Bahkan ada yang berkomentar telah membeli root beer dari Seth beberapa waktu lalu.
"Kami membeli 5 botol darinya sebelum ada berita! Aku hanya suka tekniknya untuk menjual," tulis Monica N Gabe Mund.
Kreativitas bocah itu rupanya menarik perhatian banyak orang.
Setelah viral di media sosial, banyak orang ingin pergi mengunjungi Seth dan membeli root beer darinya. (*)
Kimberly Ryder Klarifikasi soal Lemari Plastik yang Jadi Omongan Netizen, Ada Sejarah Miris di Baliknya
Source | : | People |
Penulis | : | Nesiana Yuko Argina |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |