Grid.ID - Seorang mahasiswi di Makassar berinisial RZ melakukan rekayasa penculikan terhadap dirinya sendiri.
Atas aksinya tersebut, RZ diamankan oleh tim Kejahatan dan Kekerasan (Jatanras) Polrestabes Makassar.
Dilansir GriHot.ID dari Kompas.com, RZ yang sengaja tidak muncul beberapa hari, tiba-tiba mengirimkan pesan singkat melalui WhatsApp ke orangtuanya dengan menggunakan nomor telepon lain bahwa ia sedang diculik.
Baca Juga: Gadis Kecil Tewas Setelah Tak Sengaja Terpukul Bola Golf Sang Ayah
RZ juga mengirimkan foto yang memperlihatkan dirinya seperti tengah disekap di sebuah ruangan dengan posisi mulut dibekap, mata ditutup, dan kedua tangan diikat.
Setelah melihat ini, orangtua RZ lalu melapor ke Polrestabes Makassar.
"Kasus ini berawal ketika kami mendapat laporan dari orangtua si anak. Yang bersangkutan sudah beberapa hari tidak kembali ke rumah," kata Kasat Reskrim Polrestabes Makassar AKBP Indratmoko, Jumat (19/7/2019).
Tak hanya memperlihatkan foto dirinya yang disekap, RZ yang berpura-pura menjadi penculik juga meminta uang tebusan kepada orantuanya sebesar RP 25 juta.
Gagal Move On dan Tak Terima sang Mantan Pacar Sudah Punya Kekasih Baru, Pria Ini Culik sang Wanita tapi Keciduk Polisi, Begini Akhirnya
Source | : | GridHot.ID |
Penulis | : | Siti Nur Qasanah |
Editor | : | Dewi Lusmawati |