Grid.ID - Minggu (21/7/2019), kanal YouTube Verrell Bramasta mengunggah video klip musik terbarunya.
Yang menarik adalah, video klip lagu terbaru Verrell Bramasta dengan judul 'Cinta Tanpa Alasan' ini dibintangi oleh Natasha Wilona.
Entah mungkin syuting dilakukan sebelum mereka putus, tapi dalam video klip tersebut Verrell Bramasta dan Natasha Wilona masih tampak saling cinta.
Setidaknya itu yang dilihat oleh para penggemar Natasha Wilona dan Verrell Bramasta.
Baru 2 hari diunggah saja, video klip Verrell sudah ditonton lebih dari 1,5 juta penayangan.
Di kolom komentar pun banjir harapan agar Verrell dan Wilona kembali bersatu lantaran terlihat begitu serasi.
Putusnya Verrell dan Wilona memang mematahkan hati ribuan penggemar mereka di Tanah Air.
Isu perbedaan keyakinan di antara keduanya pun menguak sebagai alasan Verrell dan Wilona putus.
Belum lagi, gosip soal Verrell yang sudah berpindah hati ke Aurel Hermansyah dan Wilona yang sempat dikabarkan dekat dengan Kevin Sanjaya.
Baca Juga: Putus Dari Verrell Bramasta, Natasha Wilona Bagikan Tips Move On!
Kimberly Ryder Klarifikasi soal Lemari Plastik yang Jadi Omongan Netizen, Ada Sejarah Miris di Baliknya
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Andika Thaselia |
Editor | : | Andika Thaselia |