Laporan Wartawan Grid.ID, Rangga Gani Satrio
Grid.ID - Bentuk dukungan atas kasus penyalahgunaan narkotika yang menyandung Jefri Nichol, diberikan oleh Chicco Jerikho.
Chicco Jerikho sambangi Jefri Nichol yang masih diperiksa di Polres Jakarta Selatan pada Rabu (25/7/2019) sekitar pukul 12.56 WIB.
Selang 20 menit, Chicco Jerikho yang didampingi sang manajer, Ribka Praninta, meninggalkan Polres Jakarta Selatan.
Sayangnya, Chicco Jerikho enggan menyampaikan kabar terkini Jefri Nichol.
Padahal puluhan awak media sudah berusaha bertanya kepada Chicco Jerikho.
"Gimana kabar Jefri?" tanya awak media yang mengejar Chicco Jerikho.
Baca Juga: Diamankan Polisi Terkait Kasus Narkoba, Jefri Nichol Sempat Berikrar Tak Mau Sentuh Narkotika!
Sebelumnya, Ribka Praninta sudah berusaha menemui artisnya bersama ibunda Jefri Nichol sekitar pukul 00.24 WIB dini hari tadi.
Seperti diketahui, Jefri Nichol ditangkap di kediamannya, di sebuah apartemen kawasan Kemang, Jakarta Selatan pada Senin (22/7/2019) malam.
Baca Juga: VIDEO: Jefri Nichol Sempat Akui Ditawari Narkoba oleh Orang di Lingkungannya
Baca Juga: Jefri Nichol Akui Berteman dengan Banyak Pengguna Narkoba dan Kerap Ditawari untuk Mencoba
Jefri Nichol ditangkap dengan barang bukti 6,01 gram ganja.
(*)
Penulis | : | Rangga Gani Satrio |
Editor | : | Deshinta Nindya A |