Laporan Wartawan Grid.ID, Linda Rahmad
Grid.ID - Instagram kini menjadi aplikasi yang banyak digunakan oleh kalangan anak muda.
Di Instagram kamu bisa membagikan foto kamu yang paling menarik atau bisa juga membagikan video.
Instagram kini juga dilengkapi dengan fitur Stories.
Dimana kamu bisa membagikan status dengan filter atau stiker yang menarik.
Namun banyak dari kalian pasti merasa kurang nyaman dengan adanya stalker Instagram kamu.
Tenang saja karena Grid.ID akan memberikan 3 metode yang bisa kamu lakukan untuk membuat stories kamu tidak bisa dilihat oleh stalker.
Metode Pertama
Kamu bisa membuka profil Instagram dan klik tiga ikon yang ada di pojok kanan atas.
Pilihlah Story Setting.
Kemudian pilih menu "HIDE STORY FROM"
Setelah itu akan muncul pilihan seperti di bawah ini, dan kamu cukup mencentang akun yang kamu kehendaki untuk tidak bisa melihat storiesmu.
Setelah itu, jangan lupa untuk mengklik tanda centang yang berada di pojok kanan atas.
Metode Kedua
Mungkin saat ini kamu sedang berencana move on, tapi Stories mantan selalu muncul di timeline.
Hal ini pastinya akan sangat mengganggu sekali.
Kamu bisa mematikan stories orang agar tidak muncul di timeline kamu.
Caranya mudah, kamu bisa menekan stories orang yang sedang muncul di timeline lalu akan muncul tampilan seperti di bawah ini.
Kemudian pilih "Mute"
Metode Ketiga
Buka profil orang yang tidak ingin stories mu dilihat olehnya.
Kemudian klik tiga titik di pojok kanan atas.
Kemudian pilih "Hide Your Story"
Selamat mencoba. (*)
Jadi Pejabat Negara Sekaligus Artis Tajir, Raffi Ahmad Langsung Beri Kado Mewah ini untuk Rayyanza yang Berulang Tahun
Penulis | : | Widyastuti |
Editor | : | Widyastuti |