Laporan Wartawan Grid.ID, Dewi Lusmawati
Grid.ID – Sepasang suami istri harus menghadapi sidang pengadilan Rusia.
Pasalnya, pasangan tersebut dituduh memperkosa anak perempuan mereka yang berusia 12 tahun.
Yang mengerikan, ibu dari anak yang malang itu mengatakan kepada polisi, "Lebih baik kami yang memperkosa daripada orang lain yang gila seks".
Dilansir Grid.ID dari Dailymail, pasangan berusia 34 tahun tersebut dituduh melakukan pedofilia.
Mereka mengubah anak mereka menjadi budak seks bagi diri mereka sendiri.
(BACA : Seperti Film Insidious, Ibu Ini Temukan Pesan Tak Biasa yang Ditulis Anaknya di Dinding)
Kini mereka telah ditahan di Volgograd (dahulu Stalingrad).
Jika terbukti bersalah, mereka menghadapi ancaman hukuman 20 tahun penjara.
Gadis kecil itu mengalami pelecehan seksual yang mengerikan.
Diduga, kejadian itu terjadi pada bulan Desember 2016 sampai Maret 2017.
Ayah gadis yang tidak disebutkan namanya itu dituduh memperkosa anak perempuannya.
Syahrini Boyong Princess R ke Kampung Halaman Reino Barack, Incess Santuy Geret Tas Seharga Rp 142 Juta
Penulis | : | Linda Fitria |
Editor | : | Linda Fitria |