Laporan Wartawan Grid.ID, Mia Della Vita
Grid.ID - Model Camila Morrone mendapatkan komentar pedas karena mengencani Leonardo DiCaprio yang 22 tahun jauh lebih tua darinya.
Menanggapi komentar tersebut, Camila Morrone mengunggah postingan bernada bijak lewat Instagram Story.
Camila Morrone mengunggah beberapa foto pasangan Hollywood ikonik, Lauran Bacall dan Humphrey Bogart, di Instagram miliknya.
Baca Juga: Brad Pitt Ungkap Alasan Tidak Pernah Main Film Bareng Leonardo DiCaprio
Model berusia 22 tahun itu menuliskan keterangan singkat, "Cinta itu seperti ini".
Postingan itu diduga untuk membalas komentar netizen yang mengkritik hubungan asmaranya.
Lauran Bacall menjalin asmara dengan aktor Humphrey Bogart yang usianya terpaut 27 tahun lebih tua darinya.
Baca Juga: Main Voli di Pantai, Leonardo DiCaprio Nyaris Tumbang Terhantam Bola, Aksinya Bikin Netizen Ngakak
Kisah mereka hampir serupa dengan Camila dan Leonardo DiCaprio.
Camila diketahui berusia 22 tahun, sedangkan Leonardo DiCaprio berumur 44 tahun.
Menanggapi postingan itu, beberapa netizen menyarankan Camila untuk segara putus dari Leo sebelum dia berusia 25 tahun.
Sebab, bintang Titanic itu terkenal tidak pernah mengencani seorang wanita berusia lebih 25 tahun.
"Kamu hanya punya beberapa tahun sebelum dia mencampakkanmu!" ujar seorang netizen dikutip Grid.ID dari Elle, Minggu (27/7/2019).
"Leo hanya peduli soal tubuhmu," komentar lainnya.
Camilla juga mengunggah sebuah video Live Instagram yang membicarakan soal komentar pedas yang didapatnya.
"Selamat pagi dan selamat hari Jumat. Aku baru saja membaca beberapa komentar di Instagram dan Ya Tuhan, orang-orang begitu jahat."
"Dan seperti penuh amarah bagi orang-orang yang mereka tidak tahu apa-apa."
"Saya hanya berharap pada hari Jumat ini, orang belajar untuk hidup tidak dengan kebencian dan luangkan waktu dan minat di tempat lain karena hidup tanpa kebencian terasa cukup baik," ujarnya.
Video Camila ini muncul setelah People mengabarkan bahwa ia dan Leo sudah berkomitmen satu sama lain.
"Mereka tampak sangat serius."
"Ini pastinya bukan hubungan biasa. Camila menghabiskan banyak waktu di rumahnya," ungkap seorang sumber kepada media tersebut.
Baca Juga: 4 Fakta Film A Star is Born, Beyonce dan Leonardo Dicaprio Nyaris Perankan Tokoh Utama
Leonardo DiCaprio’s girlfriend Camila Morrone responded directly to those mocking their relationship on her IG Story: “I just hope on this Friday that people learn to live with a little less hatred.” pic.twitter.com/gAI1GgveMA
— Alyssa Bailey (@alyssabailey) July 26, 2019
Sumber itu juga menambahkan, Camila telah diperkenalkan kepada kedua orang tua Leonardo sejak lama.
"Camila sudah lama dikenal sebagai pacar Leo," imbuh sumber.
(*)
Ngamuk Saat Tak Diberi Uang, Pengemis di Bogor Ini Malah Ketahuan Lagi Top Up: Ngegas Gak Dikasih
Source | : | elle.com |
Penulis | : | Mia Della Vita |
Editor | : | Deshinta Nindya A |