Laporan Wartawan Grid.ID, Lalu Hendri Bagus
Grid.ID – Duo Serigala berharap tahun 2018 jadi tahunnya para penyanyi dangdut.
Duo dangdut yang beranggotakan Pamela Safitri dan Oza Kioza ini berharap kehadiran penyanyi-penyanyi baru.
Tak hanya itu, Pamela Safitri juga menginginkan penyanyi baru yang memiliki kualitas dalam bermusik.
"Harapannya semoga semakin hadir penyanyi-penyanyi baru. Artis artis baru yang berkualitas," ujar Pamela Savitri saat ditemui Grid.ID di MNC Studios, Kebun Jeruk, Jakarta Barat. Kamis (18/1/2018).
Pamela Safitri menilai musik dangdut sudah menemui tren baru dan tumbuh semakin beragam.
Menurutnya, musik dangdut tak lagi dipandang sebelah mata.
(Baca: Dear Hotman, Kata Farhat Abbas 'Hotman Paris Itu Masih Krisis Eksistensi')
"Apalagi sekarang itu kan dangdut udah nggak dipandang sebelah mata ya. Sekarang udah jaman now," ujarnya lagi.
"Trend-nya udah baru lah udah nggak kampungan udah ada ragam rap-nya," sambungnya.
Pamela Safitri melihat banyaknya potensi dari perkembangan dangdut masa kini.
Bahkan menurutnya dangdut sudah mulai dinikmati kalangan anak muda.
"Jadi emang bener-benar anak muda udah nggak bisa bilang dangdut itu musik kampungan. Kalau nggak dangdut nggak enak," tutupnya.(*)
Penulis | : | Winda Lola Pramuditta |
Editor | : | Winda Lola Pramuditta |