Laporan Wartawan Grid.ID, Mia Della Vita
Grid.ID - Russi Taylor, wanita di balik karakter ikonik Disney Minnie Mouse, meninggal dunia di usia 75 tahun.
Pengisi suara Minnie, istri Mickey Mouse ini meninggal dunia di rumahnya di Glendale pada Sabtu (27/7/2019).
Kabar duka tersebut disampaikan oleh pimpinan studio Walt Disney, Bob Iger.
"Minnie Mouse telah kehilangan suaranya dengan meninggalnya Russi Taylor," kata Bob Iger dikutip dari Metro UK, Minggu (28/7/2019).
Baca Juga: Penggemar Minnie Mouse? Sang Pengisi Suara Karakter Menggemaskan Itu Baru Saja Tutup Usia
Russi Taylor telah menjadi pengisi suara Minnie Mouse lebih dari 30 tahun.
Sosoknya sangat berjasa dalam mempopulerkan karakter Minnie sebagai ikon global.
Bob Iger pun mengucapkan terima kasih atas semua yang dilakukan oleh Russi.
"Selama lebih dari 30 tahun, Minnie dan Russi telah bekerja sama untuk menghibur jutaan orang di seluruh dunia."
"Kami sangat berterima kasih atas bakat Russi serta semangat luar biasa untuk semua yang dilakukannya."
“Merupakan suatu kehormatan bisa mengenalnya, bekerja dengannya, dan kami merasa terhibur karena karyanya akan terus menginspirasi generasi yang akan datang," lanjutnya.
Baca Juga: Terima Job di Akhir Pekan, GAC Manggung Sambil Berburu Kuliner Korea
Disney menyampaikan duka yang mendalam atas kepergian Rossi untuk selamanya.
"Russi akan sangat dirindukan dan hati kami turut berduka untuk keluarga dan teman-teman."
"Kami sampaikan belasungkawa yang terdalam," ungkap Bob Iger.
Meski ia terkenal sebagai pengisi suara karakter Minnie, Russi juga terlibat dalam produksi serial animasi The Simpsons.
Dia memainkan berbagai karakter, termasuk siswa asal Jerman Uter dan teman sekelas Bart Simpson, Martin Prince.
Al Jean, penulis skenario The Simpsons turut menyampaikan belasungkawa atas meninggalkan Rossi.
"Sangat sedih mendengar kabar meninggalnya Russi Taylor yang terkenal sebagai rekan kerja yang menenangkan," tuturnya.
Baca Juga: Bikin Merinding, Ada Penampakan Pocong di Google Street View
Selain The Simpsons dan Mickey Mouse, dia juga membintangi serial animasi Ducktales sebagai Huey, Dewey dan Louie.
Pemilik nama lahir Russell Taylor ini menikah sekali seumur hidup dengan Wayne Allwine.
Wayne Allwine merupakan pengisi suara Mickey Mouse.
Suaminya telah dulu meninggal pada 2009, setelah 18 tahun menikah dengan Russi.
Setelah suaminya meninggal, Russi memutuskan untuk tidak menikah lagi.
Aktris ini memulai kariernya dengan membintangi Strawberry Shortcake pada 1980.
Sejak saat itu, ia fokus membintangi serial dan film animasi dan perannya didedikasikan untuk anak-anak.
Baca Juga: Siti Badriah dan Krisjiana Baharudin Mengidamkan Bayi Kembar
Pada 1986, ia menjadi pengisi suara Minnie Mouse yang mengantarkannya pada kesuksesan.
Setahun sebelum meninggal, aktris ini sempat ikut merayakan ketika Minnie mendapatkan bintang di Hollywood Walk Of Fame. (*)
Source | : | Metro |
Penulis | : | Mia Della Vita |
Editor | : | Winda Lola Pramuditta |